RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Motorola kini menunjukkan langkah serius dalam persaingan pembaruan sistem operasi.
Perusahaan ini merilis roadmap perangkat yang akan mendapatkan Android 15, menandakan komitmennya untuk meningkatkan kualitas layanan perangkat lunak.
Meski belum ada jadwal resmi terkait pembaruan ini, pengguna yang ponselnya termasuk dalam daftar tersebut bisa merasa sedikit lega.
Namun, beberapa perangkat, termasuk yang dirilis tahun ini, tak muncul dalam daftar. Bagaimana ini bisa terjadi?
BACA JUGA:Mengenal Pilihan Sistem Operasi dari Windows 11, macOS Sequoia, ChromeOS dan Ubuntu
BACA JUGA:Windows 11 Build 27723 Bawa Fitur Baru, Namun Penuh Masalah Serius
Daftar Ponsel Motorola yang Akan Dapat Android 15
Motorola tidak dikenal sebagai perusahaan yang paling cepat dalam hal pembaruan sistem operasi Android.
Namun, tahun ini mungkin berbeda. Perusahaan telah merilis daftar perangkat yang pasti mendapatkan Android 15, yang termasuk beberapa model terbaru seperti Motorola Razr (2024), Motorola Edge 50, hingga Moto G 5G (2024).
Berikut daftar lengkapnya:
BACA JUGA:Quick Share, Fitur Baru Transfer File Menggunakan Data Seluler
BACA JUGA:Waspada! MacBook Pro M4 Belum Rilis, Penipuan Sudah Berkeliaran
- Motorola Razr (2024)
- Motorola Razr+ (2024)
- Motorola Razr (2023)
- Motorola Edge 50 Pro
- Motorola Edge 50 Ultra
- Moto G 5G (2024)
- Moto G Stylus 5G (2024)
- Motorola ThinkPhone 25
Namun, ada sejumlah model dari tahun 2022 dan beberapa perangkat dari 2024, seperti Moto G Play, yang tidak masuk dalam daftar ini.
Kejutan! Model 2022 dan Beberapa Model 2024 Tak Masuk Daftar
Pengguna yang menggunakan ponsel Motorola dari tahun 2022 mungkin akan kecewa.