PALEMBANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Proyek revitalisasi Gedung Pasar 16 Ilir Palembang yang diinisiasi oleh Pemkot Palembang masih belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.
Hal ini memicu keresahan di kalangan pedagang yang merasa hak-haknya terabaikan. Kemarin (12/8/2024), puluhan pedagang yang memegang Sertifikat Hak Milik Satuan Rumah Susun (SHMSRS) berbondong-bondong mendatangi Kantor Ombudsman RI Perwakilan Sumsel untuk mengadukan ketidakpuasan mereka. Didampingi oleh tim kuasa hukumnya dari Tim Advokasi Pedagang Pasar 16 Ilir, para pedagang melaporkan sejumlah pihak yang terlibat dalam proyek revitalisasi tersebut, termasuk Kepala Kantor ATR/BPN Kota Palembang. BACA JUGA:Harga Baru di SPBU Pertamina, Pertamax Kini Rp14 Ribu BACA JUGA:Super Air Jet Siap Melayani Rute Jakarta - Lubuklinggau di Bandara Silampari Mereka menilai bahwa Kepala Kantor ATR/BPN telah melampaui kewenangannya dengan menghilangkan dan menghapus keabsahan SHMSRS yang menjadi dasar kepemilikan kios mereka di Gedung Pasar 16 Ilir. Prengki Adiyatmo SH, perwakilan dari tim advokasi, menyatakan bahwa tindakan Kepala Kantor ATR/BPN yang menyatakan SHMSRS para pedagang sudah dihapus adalah perbuatan melawan hukum. "Objek laporan kami adalah tindakan atau perbuatan melawan hukum berupa pernyataan Kepala Kantor ATR/BPN Kota Palembang yang mengadili dan menilai SHMSRS milik klien kami, dalam hal ini pedagang Pasar 16 Ilir, telah dihapus. Sebagaimana tercantum dalam Surat Nomor: 2101/16.71- HP.02/VI/2023, tertanggal 27 Juni 2023," ungkap Prengki. Dalam laporannya, Prengki berharap agar Ombudsman menggunakan kewenangannya untuk memanggil Kepala Kantor ATR/BPN Kota Palembang guna memberikan klarifikasi. BACA JUGA:Pupuk Indonesia Andalkan Teknologi Carbon Capture Storage sebagai Mesin Pertumbuhan Baru BACA JUGA:OJK Perkuat Upaya Pemberantasan Judi Online di Indonesia "Kami juga meminta agar Ombudsman dapat menyatakan bahwa Kepala Kantor ATR/BPN telah melakukan tindakan maladministrasi, serta memerintahkan untuk mencabut surat yang menghapus SHMSRS milik klien kami," lanjutnya. Prengki menegaskan bahwa Kepala Kantor ATR/BPN tidak memiliki wewenang untuk menyatakan masa berlaku SHMSRS di Gedung Pasar 16 Ilir Palembang telah habis. Selain itu, ia juga mendesak agar Ombudsman Sumsel memanggil Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang dan menghentikan rencana revitalisasi Gedung Pasar 16 Ilir yang dikerjakan oleh PT Bina Citra Realty (BCR). "Revitalisasi ini merugikan pemilik kios di Gedung Pasar 16 Ilir. Penutupan yang dilakukan telah menyebabkan kerugian bagi para pedagang yang tidak bisa lagi berjualan dan mencari nafkah untuk keluarga mereka," tambah Prengki yang didampingi oleh tim kuasa hukum lainnya dari Kantor Hukum SiswantoEdi Associated. BACA JUGA:Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI: Skema Angsuran dan Syarat Peminjaman 2024 BACA JUGA:China Mulai Menanam dan Panen Durian di Hainan, Berpotensi Kurangi Impor! Laporan ini diterima oleh Irfan, Asisten Penerima dan Verifikasi Laporan Ombudsman Sumsel. "Laporannya sudah kami terima. Akan kami verifikasi secara formil terlebih dahulu, lalu lanjut ke verifikasi materil. Setelah itu, hasilnya akan dibawa ke rapat yang menentukan apakah laporan ini memenuhi syarat untuk ditindaklanjuti atau tidak," jelas Irfan. Dengan laporan ini, para pedagang berharap ada kejelasan mengenai hak kepemilikan kios mereka dan kebijakan revitalisasi yang tidak merugikan para pedagang di Pasar 16 Ilir. **Pedagang Pasar 16 Ilir Palembang Lapor Ombudsman Terkait Penghapusan SHMSRS
Selasa 13-08-2024,07:05 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Adi Candra
Tags : #tim advokasi
#shmsrs
#sertifikat hak milik satuan rumah susun
#proyek revitalisasi
#perwakilan sumsel
#pedagang
#pasar 16 ilir palembang
#ombudsman ri
Kategori :
Terkait
Rabu 05-03-2025,14:55 WIB
Pedagang Petasan Ramai di Bulan Ramadhan, Tradisi yang Terus Bertahan
Selasa 10-09-2024,15:04 WIB
Polisi Tindaklanjuti Kasus Perusakan dan Penjarahan di Pasar 16 Ilir, Palembang
Rabu 14-08-2024,06:18 WIB
Pedagang Pasar 16 Ilir Tolak Ultimatum Revitalisasi, Pertanyakan Legalitas PT BCR
Selasa 13-08-2024,07:05 WIB
Pedagang Pasar 16 Ilir Palembang Lapor Ombudsman Terkait Penghapusan SHMSRS
Sabtu 10-08-2024,21:50 WIB
Kolonisasi Arab di Pulau Madagaskar: Hubungan yang Terlupakan antara Dunia Arab dan Afrika Timur
Terpopuler
Minggu 09-03-2025,20:48 WIB
Polda Sumsel Gelar Penandatanganan Fakta Integritas Penerimaan Taruna/i Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri 2025
Senin 10-03-2025,06:59 WIB
Jadwal Lengkap PSU Empat Lawang: Pengundian Nomor Urut 23 Maret, Pencoblosan 19 April
Senin 10-03-2025,10:57 WIB
Gubernur Sumsel Safari Ramadhan di OKI, Pastikan Stabilitas Harga dan Program Mudik Gratis
Senin 10-03-2025,16:05 WIB
Kejari Empat Lawang Gelar Sosialisasi Aplikasi Realtime Monitoring Dana Desa
Senin 10-03-2025,15:48 WIB
PT Bukit Asam Jalin Sinergi dengan Pemkab Lahat untuk Percepatan Pembangunan
Terkini
Senin 10-03-2025,18:49 WIB
Kapolres Pagar Alam Tekankan Disiplin dan Profesionalisme kepada Jajaran
Senin 10-03-2025,16:54 WIB
Polres Muba Bagikan 100 Paket Takjil untuk Warga di Sekayu
Senin 10-03-2025,16:05 WIB
Kejari Empat Lawang Gelar Sosialisasi Aplikasi Realtime Monitoring Dana Desa
Senin 10-03-2025,15:48 WIB
PT Bukit Asam Jalin Sinergi dengan Pemkab Lahat untuk Percepatan Pembangunan
Senin 10-03-2025,14:55 WIB