EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Stres tak lepas dari kehidupan sehari-hari dan bisa timbul kapanpun. Kondisi ini mudah dipicu oleh berbagai hal, mulai pekerjaan, masalah finansial, masalah keluarga hingga masalah kesehatan. Namun, stres sering kali diabaikan karena dinilai bisa mereda dengan sendirinya. Padahal, hal ini perlu cepat ditangani agar tidak berkembang kronis alias jangka panjang. Sebab, stres kronis bisa menimbulkan berbagai dampak negatif untuk fisik dan mental. Simak cara menghilangkan Stres agar pikiran tenang berikut: BACA JUGA : Stres Orangtuanya Bercerai, Pemuda Desa Banuayu Kikim Selatan Tewas Gantung Diri BACA JUGA : Gila... Hanya 2 Tahun, Wanita Cantik Mantan TKW Hongkong Raup Rp 200 Miliar dari Bisnis Haram 1. Bergerak aktif. Hampir semua bentuk aktivitas fisik mampu meredakan stres. Walaupun tubuh sedang tidak bugar, olahraga tetap bisa menjadi pereda stres yang paling efektif. Alasannya, aktivitas ini mampu memompa endorfin, hormon yang memicu perasaan senang. Olahraga juga mampu meningkatkan fokus dan suasana hati. Tak perlu berolahraga berat sekaligus, cukup berjalan kaki, joging, berenang, angkat beban atau bersepeda. Jika kamu tidak suka berolahraga, bergerak aktif seperti berkebun dan membersihkan rumah juga bisa memberikan manfaat yang sama. BACA JUGA : Antrean BBM di Pagaralam Makin Mengila 2. Konsumsi makanan sehat. Hindari makanan-makanan yang bisa memperburuk stres. Misalnya seperti kafein, gula, dan minuman beralkohol. Makanan dan minuman tersebut bisa meningkatkan detak jantung, menyebabkan kegelisahan, dan membuat sulit tidur. Sebaliknya, perbanyak buah, sayuran, kacang dan biji-bijian. 3. Tinggalkan kebiasaan yang tidak sehat. Tak sedikit orang yang beralih ke alkohol, rokok dan makan berlebihan saat stres. Bukannya mereda, kebiasaan ini justru memperparah kondisi yang ada sekaligus membahayakan kesehatan. Mulai batasi atau tinggalkan kebiasaan yang tidak sehat tersebut. 4. Jangan mengisolasi diri. BACA JUGA : Wow!!, ODGJ di Empat Lawang Sebanyak 597 Orang Saat stres dan mudah tersinggung, insting seseorang seringkali ingin mengasingkan diri. Sebaliknya, temui keluarga dan teman-teman dekat untuk meredakan stres. Mereka bisa memberikan solusi atau sekedar dukungan agar kamu keluar dari masalah yang tengah dihadapi. Tak perlu bertemu, sekedar bertelepon atau mengirim pesan juga bisa meringankan beban yang ada. Jika kamu punya banyak waktu luang, bergabung ke dalam komunitas atau menjadi sukarelawan juga bisa menjadi solusi. BACA JUGA : ODGJ di Desa Umo Jati Butuh Bantuan Berobat 5. Cukupi kebutuhan tidur. Stres dapat memicu pikiran-pikiran negatif yang dapat menyulitkan tidur. Padaal, tidur adalah waktu yang tepat untuk otak dan tubuh beristirahat. Jika kualitas tidur tidak terpenuhi, hal ini bisa memengaruhi suasana hati, menurunkan energi dan menurunkan konsentrasi. Jadi, usahakan tidur tepat waktu untuk mencegah kondisi-kondisi di atas. Untuk membentuk rutinitas tidur yang baik, hindari pemakaian barang elektronik sebelum tidur, bersihkan tempat tidur, meredupkan lampu dan tidur dijam yang sama secara konsisten. BACA JUGA : Dinsos Empat Lawang Pulangkan Seorang Perempuan ODGJ ke Kabupaten Lahat 6. Jangan ragu untuk melakukan konseling. Jika dirasa stres tidak mampu kamu atasi sendiri, tidak ada salahnya untuk mendapatkan bantuan dari profesional. Jangan ragu untuk melakukan konseling dengan konselor apabila kamu merasa kewalahan atau terjebak oleh masalah yang tengah dihadapi. (dik)
Jangan Banyak Mikir Seperti Cak Lontong, Simak 6 Tips Cara Menghilangkan Stres
Senin 09-01-2023,09:05 WIB
Reporter : Andika
Editor : Mael
Kategori :
Terkait
Rabu 10-07-2024,08:24 WIB
Strategi Ampuh Menghilangkan Lemak Perut dan Meningkatkan Kebugaran
Kamis 04-07-2024,08:37 WIB
Makna Mimpi Tinggal di Rumah Angker: Pertanda Masalah Kesehatan Fisik dan Mental?
Selasa 02-07-2024,13:44 WIB
Kejadian Mutilasi di Garut Mengejutkan Warga: Pelaku Diduga ODGJ
Selasa 25-06-2024,12:43 WIB
Makanan dan Otak: Mengapa Pola Makan Buruk Bisa Menyebabkan Gangguan Mental?
Kamis 20-06-2024,09:34 WIB
Wanita ODGJ Resahkan Warga Tebing Tinggi, Dinas Sosial Cepat Bertindak Lakukan Ini!
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,07:57 WIB
Bingung Pilih Samsung Galaxy A16 5G atau Galaxy A25 5G? Ini Perbedaan Utamanya!
Senin 25-11-2024,16:18 WIB
KUR BRI: Solusi Finansial Andalan untuk UMKM, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal
Senin 25-11-2024,16:29 WIB
Guru Tarik Gaji Bulanan di BRI: Layanan Cepat dan Mudah Membuat Nasabah Puas
Senin 25-11-2024,21:49 WIB
Redmi Note 11T Pro: Ponsel Rp 2 Jutaan dengan Kualitas Kamera yang Canggih
Senin 25-11-2024,16:23 WIB
BRIlink BRI Permudah Masyarakat Prabumulih Setor-Tarik Tunai dengan Biaya Terjangkau
Terkini
Selasa 26-11-2024,12:03 WIB
Polres Empat Lawang Gelar Apel Pergeseran Pasukan untuk Amankan 531 TPS Pilkada 2024
Selasa 26-11-2024,11:53 WIB
Elon Musk Wujudkan Impian, Starlink Kini Bisa Langsung Terhubung ke HP Anda!
Selasa 26-11-2024,10:54 WIB
Xiaomi Pad 7 dan Pad 7 Pro Siap Meluncur di Indonesia! Simak Spesifikasi dan Harga Menggoda Ini
Selasa 26-11-2024,09:55 WIB
Cek Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G: HP Canggih Hanya Rp 3 Jutaan!
Selasa 26-11-2024,08:56 WIB