Banner Disway.ID

Kalapas Kelas IIB Empat Lawang Hadiri Upacara Peringatan Hari Ibu dan HUT DWP di Pemkab Empat Lawang

Kalapas Kelas IIB Empat Lawang Hadiri Upacara Peringatan Hari Ibu dan HUT DWP di Pemkab Empat Lawang

Kalapas Kelas IIB Empat Lawang Hadiri Upacara Peringatan Hari Ibu dan HUT DWP di Pemkab Empat Lawang:ist/dok--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Empat Lawang menghadiri Upacara Peringatan Hari Ibu sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Empat Lawang. 

Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di lingkungan Kantor Pemerintah Kabupaten Empat Lawang dan diikuti oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta anggota DWP se-Kabupaten Empat Lawang.

Upacara ini digelar sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap peran strategis perempuan, khususnya kaum ibu, dalam pembangunan bangsa dan ketahanan keluarga. 

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk memperingati eksistensi Dharma Wanita Persatuan sebagai organisasi yang berperan aktif dalam mendukung kinerja aparatur pemerintah.

BACA JUGA:Pesawat Bawa 181 Orang Meledak, Investigasi Independen Diluncurkan

BACA JUGA:5 HP Nokia 1 Jutaan Terbaik Jelang Nataru 2025, Tangguh dan Hemat Baterai

Kehadiran Kalapas Kelas IIB Empat Lawang dalam kegiatan tersebut merupakan wujud sinergi dan dukungan Lapas Empat Lawang terhadap Pemerintah Daerah Kabupaten Empat Lawang dalam memperkuat kerja sama lintas sektor. 

Hal ini sejalan dengan upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas pemerintahan serta pelayanan publik yang optimal.

Selain sebagai bentuk dukungan kelembagaan, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi dan koordinasi antarinstansi guna mempererat hubungan kerja yang harmonis di lingkungan pemerintahan.

Melalui peringatan Hari Ibu dan HUT Dharma Wanita Persatuan ini, diharapkan dapat semakin meningkatkan semangat kebersamaan, mendorong peran aktif perempuan, serta memperkuat kontribusi Dharma Wanita Persatuan dalam mendukung pembangunan daerah Kabupaten Empat Lawang yang berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait