Lapas Empat Lawang Gelar Donor Darah dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan

Lapas Empat Lawang Gelar Donor Darah dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan

Lapas Empat Lawang Gelar Donor Darah dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Tahun 2025:dok/ist--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (IMIPAS) ke-1 Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Empat Lawang menggelar kegiatan donor darah bertema “IMIPAS Peduli”.

Acara ini diikuti oleh petugas Lapas, warga binaan, serta masyarakat sekitar, dan berlangsung di aula Lapas Empat Lawang dengan penuh semangat kebersamaan.

Kegiatan sosial tersebut terlaksana atas kerja sama antara Lapas Empat Lawang, Tim Medis Rumah Sakit Daerah Kabupaten Empat Lawang, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Empat Lawang.

Puluhan peserta secara sukarela mendonorkan darahnya guna membantu memenuhi kebutuhan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

BACA JUGA:Lapas Empat Lawang Gelar Sosialisasi Penggunaan Wartelsuspas dan Aplikasi Kabarin

BACA JUGA:Fakta Baru Kasus Penculikan Bilqis — Pelaku Utama Diduga Jual Anak Kandung Sendiri

Selain jajaran petugas Lapas, kegiatan ini juga melibatkan anggota TNI dan POLRI, serta ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan, yang turut menyumbangkan darah mereka.

Antusiasme para peserta mencerminkan tingginya kesadaran akan pentingnya berbagi dan menolong sesama.

Kepala Lapas Kelas IIB Empat Lawang menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi wujud nyata pelaksanaan nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial, sejalan dengan semangat Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

BACA JUGA:Pilu Tragedi di Lintang Kanan Empat Lawang: 5 Rumah Hangus, 10 Rusak Akibat Korsleting Listrik

BACA JUGA:Kominfo Empat Lawang Gelar Sosialisasi dan Workshop Pemanfaatan Artificial Intelligence, AI

“Melalui kegiatan donor darah ini, kami berharap dapat menumbuhkan semangat kepedulian, kebersamaan, serta mempererat sinergi antara petugas pemasyarakatan, aparat, dan masyarakat,” ujarnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan “IMIPAS Peduli” ini, Lapas Empat Lawang berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, serta menjadi simbol pengabdian jajaran pemasyarakatan dan imigrasi dalam menebar kebaikan di tengah masyarakat.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait