Tepat di Hari Lebaran, Pria Tua Ditemukan Membusuk di Dalam Rumah
Petugas Polsek Tawang bersama Unit Identifikasi Polres Tasikmalaya Kota serta Piket Fungsi Polres Tasikmalaya Kota mengevakuasi korban.-Foto: Istimewa.-
TASIKMALAYA, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Tepat hari Lebaran, warga Jalan Cicurug Kelurahan Cikalang, Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, dikagetkan dengan kabar salah seorang warganya tewas membusuk di rumahnya, Sabtu (22/4/2023) malam.
Korban seorang pria lajang ditemukan tewas membusuk di rumahnya Blok RT 002 RW 005 Kelurahan Cikalang Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya.
BACA JUGA:Geger, Pegawai Salon Ditemukan Membusuk Dalam Kamar Bedeng
Korban bernama Kusparman, diketahui tinggal sendirian di rumahnya.
Pria yang kini berusia 71 tahun itu ditemukan tewas membusuk di rumahnya dengan kondisi terlentang di tempat tidur. Korban ditemukan tepat hari Lebaran.
BACA JUGA:Pegawai BPS Banyuasin Ditemukan Tewas Membusuk Dikontrakanya
Kapolres Tasikmalaya AKBP SY Zainal Abidin melalui Kapolsek Tawang Ipda Wawan Setiawan membenarkan telah menerima informasi ini. Menurut Kapolsek, korban ditemukan membusuk di rumahnya.
“Tadi sudah kami tangani. Korban tinggal seorang diri,” ungkap kapolsek, Minggu (23/4/2023) dini hari.
BACA JUGA:Mayat Mrs X Ditemukan Membusuk di Dekat Sampah
Disampaikan Kapolsek, penemuan jasad korban kali pertama diketahui tetangganya.
“Awalnya tetangganya curiga, setelah beberapa hari mencium aroma bau busuk dari rumah korban,” kata dia.
BACA JUGA:Sempat Bikin Status, Warga Lahat Ditemukan Tewas Membusuk
Puncaknya, sambung Kapolsek, warga memastikan aroma bau busuk dari rumah korban.
“Saksi tetangganya itu masuk dan melihat korban sudah meninggal,” kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: