Dorong Peningkatan PAD, Kuswinarto Himbau Warga Taat Bayar Pajak
Kepala Bapenda Empat Lawang, Kuswinarto --
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID, EMPAT LAWANG - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Empat Lawang, terus berupaya meningkatkan kepatuhan wajib pajak guna menggenjot pendapatan asli daerah (PAD).
Salah satu upaya yang dilakukan yakni menghimbau warga melaksanakan kepatuhan wajib pajak. Dimana seluruh wajib pajak akan ditagih, mulai wajib pungut pajak restoran, hotel, parkir, hiburan, reklame, air bawah tanah, sarang burung walet, mineral bukan logam dan batuan, PBB, dan BPHTB.
"Kita punya tanggungjawab yang besar dalam hal proses pembangunan daerah, makanya himbaua bayar pajak terus kita sampaikan apalagi, hal itu terus kita dorong karena pajak itu yang kita gunakan untuk bangun infrastruktur dan peningkatan pelayanan publik," kata Kuswinarto.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: