Pemkab Lahat Hijaukan Kota dengan Tabebuya dan Ketapang Mini

Pemkab Lahat Hijaukan Kota dengan Tabebuya dan Ketapang Mini:ist--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Pemerintah Kabupaten Lahat melalui Dinas Lingkungan Hidup terus berupaya menghijaukan kembali aset lahan milik pemerintah daerah.
Salah satu langkah nyata dilakukan dengan menanam berbagai jenis pohon di Kota Lahat.
Kepala Bidang Tata Lingkungan, Eddi Adwar ST MT, mengungkapkan bahwa penanaman telah dilakukan di beberapa lokasi strategis, seperti sepanjang area Merapi, terminal-terminal, badan jalan, serta ruang terbuka hijau.
"Untuk jenis tanaman yang kami tanam itu ada beberapa, tapi yang baru ditanam ini di antaranya Tabebuya, Ketapang Mini, Mangga, dan sebagainya," ujarnya.
BACA JUGA:Kapolsek Tanjung Batu Jadi Khatib Salat Jumat di Masjid Baiturrohim Payaraman
BACA JUGA:Kebakaran Rumah di Talang Banyu Empat Lawang, Kerugian Ditaksir Rp150 Juta
Menurutnya, tanaman Tabebuya menjadi unggulan dalam program penghijauan ini.
Pohon ini memiliki daya tarik tersendiri karena saat daunnya mulai rontok, bunganya akan bermekaran menyerupai sakura di Jepang.
"Target kami adalah menjadikan Lahat hijau kembali, serta menghadirkan kembali tanaman-tanaman yang sempat hilang.
Inilah yang disebut sebagai keanekaragaman hayati di Kabupaten Lahat," tambahnya.
BACA JUGA:Razia Tempat Hiburan Malam di Prabumulih, Enam Pengunjung Positif Narkoba
BACA JUGA:Polres Pagar Alam Gelar Jum'at Curhat untuk Dengarkan Keluhan Masyarakat
Dengan upaya ini, diharapkan Lahat dapat semakin asri, nyaman, dan memiliki lingkungan yang lebih sehat bagi masyarakat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: