Fun Walk dan Senam Bersama Meriahkan Hari Bakti Imigrasi ke-75 di Palembang
Fun Walk dan Senam Bersama Meriahkan Hari Bakti Imigrasi ke-75 di Palembang:ist--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Dalam rangka merayakan Hari Bakti Imigrasi ke-75, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang menyelenggarakan kegiatan Fun Walk dan senam bersama pada Minggu pagi, 19 Januari 2025.
Acara yang bertemakan "Imigrasi Melayani, Mengabdi, dan Berinovasi" ini berlangsung meriah di Lapangan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang dan diikuti oleh pejabat struktural, pegawai, serta tamu undangan.
Kegiatan dimulai pukul 06.30 WIB dengan rute Fun Walk yang melewati area Kampus B UIN Raden Fatah Palembang, Jakabaring.
Peresmian kegiatan dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sumatera Selatan yang diwakili oleh Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Muhammad Novyandri.
Dalam sambutannya, Novyandri menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Hari Bakti Imigrasi ke-75 yang akan diisi dengan berbagai agenda, termasuk Imigrasi Melayani Paspor Simpatik, kunjungan ke panti asuhan, dan pembagian makanan bergizi di sekolah.
Puncak peringatan akan dilaksanakan pada 1 Februari 2025 dengan Upacara Tabur Bunga dan Upacara Puncak.
“Kita semarakkan peringatan Hari Bakti Imigrasi ke-75, menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Novyandri.
Salah satu momen paling dinantikan adalah kesempatan memenangkan doorprize menarik, dengan hadiah utama berupa paket Umroh gratis yang disponsori oleh Holiday Angkasa Wisata Tour, menambah semangat dan antusiasme peserta.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Khairil Mirza, mengungkapkan rasa terima kasih atas partisipasi semua pihak dalam acara ini.
BACA JUGA:MAKI Soroti Dugaan Pungutan Liar Berkedok Sumbangan Komite Sekolah di Prabumulih
“Fun Walk ini rutin dilaksanakan setiap Hari Bakti Imigrasi. Selain sebagai ajang silaturahmi antar pegawai, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani dan rohani,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: