Google Terancam Pecah! Apakah Era Baru Teknologi Tanpa Dominasi Raksasa Dimulai?
Google Terancam Pecah! Apakah Era Baru Teknologi Tanpa Dominasi Raksasa Dimulai?-ist-
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Raksasa teknologi Google menghadapi ancaman terbesar dalam sejarahnya.
Jika Departemen Kehakiman AS (DOJ) berhasil dalam upaya memecah kerajaan Alphabet, dampaknya akan mengguncang lanskap teknologi global.
Dengan pendapatan $175 miliar dari mesin pencarian berbasis iklan pada 2023, mesin pencari Google adalah inti dari ekosistem Alphabet.
Namun, DOJ ingin mengubah cara Google menghubungkan mesin pencari itu dengan konsumen, termasuk membatasi dominasi Chrome dan Android.
BACA JUGA:Google Lakukan Perubahan Besar! Trafik Situs Kecil di Eropa Terguncang
BACA JUGA:OnePlus Open Dapat Update OxygenOS 15, Fitur Baru dan Jadwal Rilis Global
Bisnis Iklan Digital Terancam
Selain mesin pencari, bisnis iklan digital Google juga menjadi target DOJ.
Unit iklan YouTube, yang menghasilkan $31,3 miliar pada 2023, turut menjadi sorotan. DOJ meminta Google dilarang memprioritaskan video YouTube dalam hasil pencarian, yang dapat memukul konten kreator dan pengiklan yang mengandalkan platform tersebut.
Menurut Profesor Erik Hovenkamp dari Columbia Law School, peluang DOJ untuk memecah Google sepenuhnya sangat kecil.
BACA JUGA:Bingung Pilih Smartphone? Ini Alasan iPhone Jadi Pilihan Lebih Simpel Dibanding Android
BACA JUGA:Galaxy A56 Hadir dengan Desain Memukau dan Performa Andal, Apakah Bisa Jadi Rival Google Pixel 8a?
"Antitrust jarang berhasil membongkar monopoli. Divestasi besar kemungkinan tidak akan terjadi," ujarnya.
Kontrak dengan Apple di Ujung Tanduk
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: