Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, Tablet Layar Lebar dan Fitur Premium, Layak Dibeli?

Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, Tablet Layar Lebar dan Fitur Premium, Layak Dibeli?

Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, Tablet Layar Lebar dan Fitur Premium, Layak Dibeli?-ist-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Samsung kembali menghadirkan produk unggulannya dengan meluncurkan Galaxy Tab S10 Ultra, sebuah tablet yang membawa segudang fitur canggih dan desain premium

Dibekali dengan prosesor MediaTek Dimensity 9300+ yang cepat, perangkat ini menawarkan kinerja solid yang didukung oleh layar AMOLED berukuran 14,6 inci yang memukau. 

Meski tampilannya begitu besar, fitur-fitur lainnya seperti kehadiran S Pen dalam kotak dan daya tahan baterai yang cukup lama, memberikan daya tarik tersendiri. 

Tapi, apakah ini tablet yang layak dibeli? Mari kita ulas lebih dalam.

BACA JUGA:Apa Bagusnya Kamera HP Tecno SPARK 20 Pro 5G?

BACA JUGA:2025 Bakal Ada Samsung Galaxy Z Flip Versi Murah, Seperti Apa?

Galaxy Tab S10 Ultra hadir dengan layar Dynamic AMOLED 120Hz yang tak hanya tajam, tetapi juga menampilkan warna yang sangat kaya dan kontras yang mendalam. 

Bagi para penggemar Netflix, aspek rasio 16:10 pada layar ini membuat pengalaman menonton jadi lebih nyaman. 

Ditambah lagi, Samsung telah menyematkan lapisan anti-reflektif yang mampu mengurangi silau, memberikan pengalaman visual yang lebih baik meski di bawah cahaya terang.

Namun, ukuran layarnya yang mencapai 14,6 inci bisa menjadi pedang bermata dua. 

BACA JUGA:ZTE Blade A35, HP Murah di Bawah Satu Juta Sudah Resmi di Indonesia

BACA JUGA:OPPO A3x Harga dan Spesifikasinya Seperti Apa? Punya Tiga Varian dan Fitur Premium

Layar yang sangat besar ini membuat tablet terasa kurang nyaman saat digunakan dalam waktu lama atau saat bepergian. 

Selain itu, memegang tablet ini dengan satu tangan bisa menjadi tantangan tersendiri. Dengan bobot lebih dari 700 gram tanpa aksesori, Tab S10 Ultra jelas bukan tablet yang mudah dibawa ke mana-mana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: