Infinix Hot 50 Pro Plus 4G Tawarkan Desain SlimEdge dan Fitur Premium
Infinix Hot 50 Pro Plus 4G Tawarkan Desain SlimEdge dan Fitur Premium-ist-
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Produsen smartphone Infinix kembali menggebrak pasar dengan merilis model terbaru dari seri Hot 50, yakni Infinix Hot 50 Pro Plus 4G.
Peluncuran ponsel ini di Kenya melengkapi varian lain dalam seri Hot 50, seperti Hot 50 5G, Hot 50 4G, dan Hot 50i yang sebelumnya sudah dirilis.
Di Indonesia sendiri, model Infinix Hot 50i telah masuk ke pasar sejak pertengahan Oktober 2024.
Sebagai model terbaru, Infinix Hot 50 Pro Plus hadir dengan desain yang menonjol.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A36 Siap Menggebrak Pasar Smartphone Mid-Range
BACA JUGA:Mode Gelap YouTube - Fitur Mode Ambient dan Cara Mengaktifkannya
Ponsel ini diklaim sebagai smartphone tertipis di dunia dengan bodi hanya setebal 6,8 mm, berkat teknologi SlimEdge melengkung 3D.
Untuk perbandingan, Hot 50 4G dan 5G memiliki ketebalan 7,8 mm, sementara Hot 50i mencapai 8,1 mm.
Tidak hanya tipis, ponsel ini juga ringan dengan bobot 162 gram, menjadikannya salah satu pilihan terbaik bagi pengguna yang mencari perangkat dengan desain minimalis namun tetap elegan.
Spesifikasi Kuat dengan Harga Terjangkau
BACA JUGA:Cara Terbaik Transfer WhatsApp dari Android ke Android Tanpa Komputer
BACA JUGA:WhatsApp Uji Fitur Meta AI Chat Memory untuk Pengalaman Obrolan yang Lebih Personal
Di balik bodi tipisnya, Infinix Hot 50 Pro Plus dibekali spesifikasi yang cukup mumpuni.
Ponsel ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G100 (6nm), RAM 8 GB, dan penyimpanan internal hingga 256 GB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: