Situs Lebak Cibedug, Warisan Megalitikum yang Terlupakan di Banten

Situs Lebak Cibedug, Warisan Megalitikum yang Terlupakan di Banten

Situs Lebak Cibedug, Warisan Megalitikum yang Terlupakan di Banten-DISWAY NETWORK-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Situs Lebak Cibedug, sebuah situs prasejarah peninggalan kebudayaan zaman megalitikum, terletak di Kampung Cibedug, Desa Citorek Barat, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten. 

Situs ini menyimpan jejak peradaban masa lampau yang hingga kini masih terjaga, terutama oleh masyarakat adat setempat.

Bangunan utama di Situs Lebak Cibedug adalah punden berundak berukuran besar yang tersusun dari dinding bebatuan andesit dan lempung. 

Struktur ini membentuk bidang persegi yang bertingkat-tingkat, semakin mengecil ke atas, dengan batuan andesit sebagai penutup puncaknya. 

BACA JUGA:Simak Siapa Jayabhaya: Raja Panjalu di Masa Kejayaannya

BACA JUGA:Makam Karaeng Tonteng Daeng Mattarang, Warisan Sejarah Perang Kerajaan Gowa di Bulukumba

Selain punden berundak, ditemukan pula batu menhir, dolmen, sumuran, dan batu bergores. 

Semua ini diperkirakan digunakan dalam berbagai upacara adat masyarakat zaman megalitikum.

Penemuan situs ini pertama kali dilaporkan oleh Dinas Kepurbakalaan Hindia Belanda pada tahun 1896.

Namun, situs ini baru disingkap sepenuhnya oleh masyarakat adat Kampung Lebak Cibedug pada tahun 1931.

BACA JUGA:Pejuang Vietcong, Kehadiran Wanita Cantik Angkat Sejata di Tengah Perang Vietnam

BACA JUGA:Pangeran Bratakelana, Putra Sunan Gunung Jati Terbunuh oleh Bajak Laut

Hingga saat ini, masyarakat adat Cibedug terus menjaga dan melestarikan situs bersejarah tersebut.

Walaupun sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu, Situs Cibedug tidak sepopuler situs-situs megalitikum lainnya di Indonesia, seperti Gunung Padang di Cianjur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: