Keistimewaan Anak Tengah: Stabilitas Emosional dan Kesetiaan yang Tinggi

Keistimewaan Anak Tengah: Stabilitas Emosional dan Kesetiaan yang Tinggi

Ilustrasi Anak Tengah--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Dalam hierarki keluarga, anak tengah sering kali terabaikan dibandingkan dengan kakak sulung yang menjadi pemimpin dan adik bungsu yang dimanja. Stereotip anak tengah sebagai "si bandel" atau sulit diberi tahu pun sering kali melekat.

Namun, sebaliknya, menjadi anak tengah memiliki keuntungan dan karakteristik unik yang patut diperhatikan.

1. Stabilitas Emosional yang Tinggi

Anak tengah cenderung lebih stabil secara emosional. Mereka telah terlatih dalam keterampilan seperti kesabaran, negosiasi, dan mediasi karena seringkali terjebak di tengah-tengah konflik antara kakak dan adik.

Menurut penelitian dalam jurnal Social Psychiatry tahun 2013, mereka juga memiliki risiko lebih rendah terkena gangguan emosi dan ADHD.

 2. Kesetiaan yang Tinggi dalam Hubungan

Studi tentang urutan kelahiran dan hubungan menemukan bahwa anak tengah cenderung lebih setia dalam hubungan mereka.

Mereka lebih jarang melakukan selingkuh dibandingkan dengan kakak atau adik mereka.

3. Berjiwa Pemimpin dan Kreatif

Anak tengah memiliki dorongan yang kuat untuk menonjol dan berbeda.

Mereka cenderung mengembangkan kepemimpinan yang unik, mencari cara untuk diakui di tengah saudara-saudara mereka yang lain.

Kemampuan ini sering kali membuat mereka menjadi inovator dan berjiwa kreatif.

4. Mediator Alami

Keterampilan mediasi anak tengah sangat berkembang karena mereka sering kali berada di posisi untuk mendamaikan pertengkaran antara kakak dan adik mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: