Menyibak Keindahan Air Terjun Blawan di Bondowoso, Jawa Timur Menikmati Sensasi dan Keindahan Tersembunyi

Menyibak Keindahan Air Terjun Blawan di Bondowoso, Jawa Timur Menikmati Sensasi dan Keindahan Tersembunyi

Istimewa/internet--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Jika Anda mencari spot wisata menantang namun penuh sensasi yang menakjubkan, air terjun Blawan di Bondowoso, Jawa Timur, adalah pilihan yang tepat.

Terletak tersembunyi di celah-celah tebing pegunungan, air terjun ini memiliki karakteristik serta keunikan tersendiri dengan aliran derasnya yang seolah menghilang ditelan bumi.

Air terjun Blawan berada di tengah lebatnya hutan di Desa Kalianyar, Kecamatan Ijen, Bondowoso, Jawa Timur.

Air terjun ini bersumber dari puncak kawah Gunung Ijen, dan untuk mencapainya, pengunjung perlu melewati perjalanan yang cukup menantang.

Perjalanan dimulai dengan berjalan kaki melewati kebun sawi, naik turun anak tangga, serta menembus jalan setapak yang berbatu.

BACA JUGA:Explore Program Studi Unggulan di Telkom University Melalui Beasiswa KIP Kuliah

Di pertengahan perjalanan, pengunjung akan menemukan sumber mata air kecil yang bisa digunakan untuk berhenti sejenak melawan rasa lelah, meskipun hanya untuk membasuh muka.

Namun, semua kelelahan ini akan terbayar begitu tiba di air terjun Blawan.

Dalam waktu 30 menit perjalanan dari sumber mata air kecil ini, pengunjung akan disuguhkan pemandangan air terjun yang sangat menakjubkan.

Cucuran air yang deras, terhimpit oleh lorong tebing yang hijau, menciptakan pemandangan yang begitu eksotis.

Seorang pengunjung, Ratu Hayara, mengungkapkan kekagumannya pada keindahan air terjun ini, meskipun medannya cukup sulit.

BACA JUGA:Mewujudkan Impian Kuliah di Luar Negeri: Beasiswa Terbaik S1-S3 Juli 2024

"Meski medannya cukup sulit tetapi bisa terbayarkan sekali rasanya. Aliran air benar-benar deras jadi nampak lebih sempurna," katanya pada Kamis (27/6/2024).

Momen keindahan ini tentu tidak disia-siakan oleh pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: