PDI Perjuangan Usung Yulius Maulana di Pilkada Lahat 2024

PDI Perjuangan Usung Yulius Maulana di Pilkada Lahat 2024

PDI Perjuangan secara resmi mengusung Yulius Maulana sebagai Calon Bupati Lahat --

LAHAT,

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID-

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan secara resmi mengusung Yulius Maulana sebagai Calon Bupati Lahat untuk periode 2024-2029. 

Pengumuman ini menjawab spekulasi sebelumnya mengenai kandidat yang akan diusung oleh partai tersebut.

Melalui Surat Keputusan Nomor: 6238/IN/DPP/VI/2024 tertanggal 25 Juni 2024, DPP PDI Perjuangan merilis daftar nama calon kepala daerah dan/atau wakil kepala daerah yang akan maju pada Pilkada 2024. 

Selain Lahat, rekomendasi juga diberikan untuk empat kabupaten/kota lainnya, yaitu Abdiyanto sebagai Calon Bupati Ogan Komering Ulu, H. Askolani sebagai Calon Bupati Banyuasin, Arifai sebagai Calon Wakil Bupati Empat Lawang, dan Hengki Irawan sebagai Calon Bupati OKU Selatan.

BACA JUGA:Nak Ngale Ase! Yulius Maulana Dapat Dukungan Warga Pagar Negara

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lahat, Yulius Maulana ST, yang juga ditetapkan sebagai calon bupati, membenarkan bahwa DPP telah menerbitkan SK tersebut. 

"DPP PDI Perjuangan telah mengeluarkan SK mengusung calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah untuk Pilkada 2024. Untuk Kabupaten Lahat, saya yang diusung sebagai calon bupati," ujar Yulius Maulana.

Mengenai posisi calon wakil bupati Lahat, Yulius Maulana menyatakan bahwa hal tersebut diserahkan sepenuhnya kepada dirinya. 

"Keputusan mengenai siapa yang akan mendampingi saya sebagai calon wakil bupati akan saya tentukan kemudian," tambahnya.

BACA JUGA:Tak Kenal Lelah, Yulius Tetap Hadiri Undangan Warga

Selain dukungan dari PDI Perjuangan, Yulius Maulana juga mengungkapkan bahwa beberapa partai politik lainnya berencana untuk mendukung pencalonannya. 

Namun, ia belum bisa menyebutkan nama-nama partai tersebut karena masih dalam pembahasan di DPP masing-masing partai. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: