Warga Wanaraya Doakan Yulius Menjadi Bupati Lahat Yang Baik dan Amanah

Warga Wanaraya Doakan Yulius Menjadi Bupati Lahat Yang Baik dan Amanah

Warga Wanaraya Doakan Yulius Menjadi Bupati Lahat Yang Baik dan Amanah-doc/rel-

Warga Wanaraya Doakan Yulius Menjadi Bupati Lahat Yang Baik dan Amanah

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Yulius Maulana ST, calon Bupati Lahat periode 2024-2029, terus menunjukkan komitmennya untuk mendekatkan diri dengan masyarakat Kabupaten Lahat. 

Dengan semangat yang tak pernah padam, Yulius Maulana mengunjungi berbagai desa di Kecamatan Kikim Barat dan Gumay Talang pada hari Kamis, 9 Mei 2024.

Kehadiran Yulius Maulana selalu disambut dengan antusiasme yang tinggi oleh warga Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:Waktu Boleh Malam, Antusias Warga Tiga Desa Sambut Calon Bupati Lahat, Yulius Maulana Tidak Kunjung Padam

Hal ini terlihat jelas saat ia menghadiri acara silaturahmi di Desa Wanaraya dan Desa Bandarjaya Kikim Barat, di mana ia disambut dengan sorak-sorai, nyanyian, dan salawatan dari masyarakat yang berharap ia akan menjadi pemimpin yang amanah.

Dalam kunjungannya, Yulius Maulana mendengarkan aspirasi dan kebutuhan warga, seperti yang diungkapkan oleh tim rebana Desa Wanaraya yang menyampaikan harapan mereka agar jalan desa diperlebar.

Makrus, salah satu warga, juga mendoakan agar Yulius Maulana menjadi Bupati Lahat yang baik dan amanah.

BACA JUGA:Peduli, Yulius Maulana Melayat ke Rumah Duka Antony Kusuma

Suwanto, Ketua Koperasi Desa Wanaraya, menekankan pentingnya dukungan pemerintah untuk pengembangan perkebunan sawit yang telah berkembang di desanya. 

Ia juga menyatakan kebutuhan mendesak akan pembangunan pabrik sawit dan gedung SMA untuk meningkatkan kesejahteraan dan pendidikan di desa tersebut.

Menanggapi hal ini, Yulius Maulana berjanji untuk memperlebar jalan dan memastikan ketersediaan pupuk bagi para petani.

BACA JUGA:Antusias, Dukungan Masyarakat Terhadap Yulius Tak Terbendung

Ia juga meminta masyarakat untuk menyiapkan lahan hibah guna pembangunan SMA, dan menyatakan kesiapannya untuk mendukung pembangunan pabrik sawit di desa tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: