602 Instansi Usulkan Kebutuhan CPNS 2024, Pendaftaran Dibuka Juni atau Juli?

602 Instansi Usulkan Kebutuhan CPNS 2024, Pendaftaran Dibuka Juni atau Juli?

Ilustrasi--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID-Sebanyak 602 instansi pemerintah telah menyampaikan rincian kebutuhan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) atau CPNS 2024 kepada Badan Kepegawaian Negara (BKN). 

Hal ini disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas pada Minggu (5/5/2024).

Menteri Anas optimistis pendaftaran CPNS 2024 dapat dibuka pada Juni atau Juli tahun ini.

"Insyaallah pendaftaran bisa kita mulai di Juni atau Juli tahun ini, setelah instansi menerima surat keputusan Menteri PANRB tentang penetapan kebutuhan ASN dan berkoordinasi dengan BKN untuk pengumuman lowongan formasi dan persiapan seleksi," ujarnya.

BACA JUGA:Pendaftaran Sekolah Kedinasan IPDN 2024, Peluang Lolos Naik 35 Persen!

Pemerintah telah menyetujui total 1.289.824 formasi CASN untuk tahun 2024, yang terbagi menjadi:

- 427.650 formasi untuk instansi pusat

- 862.174 formasi untuk instansi daerah

Jumlah ini termasuk talenta digital yang akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan pemerintah daerah.

Menteri Anas mengakui adanya keterlambatan dari beberapa instansi dalam menyampaikan rincian formasi. 

BACA JUGA:Berjaya di Dunia Desain: Persyaratan Umum dan Biaya Pendidikan di Telkom University

Kendala yang dihadapi instansi antara lain:

- Masih melakukan pemetaan jabatan

- Keterbatasan informasi data Non-ASN

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: