Ini Penjelasanya Minum Kopi di Bulan Ramadhan
Ini Penjelasanya Minum Kopi di Bulan Ramadhan--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Ini Penjelasanya Minum Kopi di Bulan Ramadhan
Saat menjalankan ibadah puasa, banyak pecinta kopi merasa kebingungan dalam menentukan cara terbaik untuk mengonsumsi kopi.
Selama berpuasa, waktu makan dan minum dibatasi, sehingga aktivitas makan dan minum harus diatur dengan baik.
Bagi pecinta kopi, terutama yang memiliki konsumsi kopi tinggi, seringkali sulit untuk menentukan waktu yang tepat untuk minum kopi.
Berbagai pendapat pro dan kontra tentang cara minum kopi yang benar saat berpuasa masih menjadi perdebatan.
BACA JUGA:Apakah Tidur di Masjid Dilarang? Ini Tanggapan Buya Yahya Tentang Tidur di Masjid
Seorang dokter dari Fakeeh University Hospital, Dubai Silicon Oasis, memberikan beberapa tips bagi mereka yang ingin tetap menikmati kopi selama bulan Ramadan.
Tentu saja, ada penyesuaian yang perlu dilakukan karena tubuh tidak menerima asupan kafein sebanyak biasanya.
Berikut adalah 5 tips minum kopi selama Ramadan menurut Khaleej Times:
BACA JUGA:Kapolda Sumsel Terima Audiensi Kakanwil BPN Provinsi Sumsel: Membangun Kerjasama Masa Depan
1. Menurunkan Asupan Secara Bertahap
Sebelum memasuki bulan Ramadan, pecinta kopi sebaiknya mulai menurunkan asupan kafein secara bertahap.
Hal ini akan membantu tubuh beradaptasi dengan pengurangan asupan kafein selama bulan Ramadan.
Menurut Dr. Syed Sakib Nazir, menurunkan asupan secara mendadak dapat menyebabkan gangguan seperti kecemasan, sakit kepala, kantuk berlebihan, dan kehilangan konsentrasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: