Dir Binmas Polda Sumsel Pimpin Apel Pagi dan Berikan Arahan

Dir Binmas Polda Sumsel Pimpin Apel Pagi dan Berikan Arahan

Dir Binmas Polda Sumsel Pimpin Apel Pagi dan Berikan Arahan--

PALEMBANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Pada Senin, 12 Februari 2024, Dir Binmas Polda Sumsel, Kombes Pol Sofyan Hidayat,SIK,MM, memimpin Apel pagi di halaman Polda Sumsel, Jalan Jenderal Sudirman KM 4, Palembang.

Kegiatan ini dihadiri oleh Irwasda Polda Sumsel, Kombes Pol Feri Handoko Soenarso SIK, PJU Polda Sumsel, serta personel Satker Polda Sumsel.

Dalam arahannya, Sofyan Hidayat menekankan pentingnya menjadikan peristiwa Isra Mi'raj Nabi SAW sebagai sarana untuk meningkatkan nilai ketaqwaan kepada Allah SWT.

BACA JUGA:Pj Bupati Lahat Serahkan Rencana Revitalisasi Bangunan dan Tempat Wisata kepada PTBA

Beliau menegaskan bahwa shalat lima waktu harus menjadi identitas pribadi Muslim, bukan sekadar kewajiban, namun juga kebutuhan kepada Allah.

Dir Binmas juga menyampaikan harapannya agar seluruh personel Polda Sumsel mampu memperingati hari besar Islam bukan hanya karena perintah atau absen, tetapi karena kesadaran dan motivasi internal.

Dalam konteks ibadah, Sofyan Hidayat menekankan pentingnya melaksanakan shalat berjamaah dan mengajari anak-anak sejak dini.

BACA JUGA:Apel Pergeseran Pasukan Polres Empat Lawang untuk Jaga Keamanan Pemilu 2024

Beliau juga menyoroti pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, terutama saat musim hujan untuk mencegah penyakit seperti demam berdarah.

Di akhir sambutannya, Sofyan Hidayat berdoa agar Pemilu 2024 dapat berjalan dengan damai dan situasi keamanan di wilayah Sumatera Selatan tetap kondusif, sesuai dengan label "Sumsel Zero Conflict" yang telah diberikan. (sm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: