Pemalang Wonderland! Dari Pasir Pantai Hingga Puncak Gunung, Semua Ada

Pemalang Wonderland! Dari Pasir Pantai Hingga Puncak Gunung, Semua Ada

Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.-DISWAY NETWORK-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Kabupaten Pemalang, yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, memikat dengan keindahan alamnya yang beragam. 

Dengan letaknya di pantai utara Pulau Jawa antara 109°17'30" - 109°40'30" BT dan 6°52'30" - 7°20'11" LS, kabupaten ini memiliki luas wilayah mencapai 111.530 km².

BACA JUGA:Nama-nama 35 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah, Berikut Ibukota, Luas dan Jumlah Penduduknya

Dengan batas-batas wilayah yang jelas, Kabupaten Pemalang menghadap Laut Jawa di sebelah Utara, berbatasan dengan Kabupaten Pekalongan di sebelah Timur, Kabupaten Purbalingga di sebelah Selatan, dan Kabupaten Tegal di sebelah Barat. 

Topografi kabupaten ini sangat bervariasi, mulai dari dataran rendah di bagian utara yang merupakan daerah pantai dengan ketinggian 1-5 meter di atas permukaan laut, hingga dataran tinggi di bagian selatan yang mencapai ketinggian 16–925 m di atas permukaan laut.

BACA JUGA:Pekalongan, Surga Batik dan Kuliner! Pecinta Soto Wajib Tahu Taoto Pekalongan, Kelezatan yang Tak Terlupakan

Bagian utara yang berupa dataran rendah memberikan keindahan daerah pantai dengan ketinggian yang pas, sementara bagian tengah yang subur dengan ketinggian 6–15 m di atas permukaan laut menjadi lumbung hasil pertanian. 

Bagian selatan, dikenal sebagai Waliksarimadu atau Pemalang Selatan, menawarkan pesona pegunungan yang subur dan udara sejuk, dengan Gunung Slamet sebagai puncak tertingginya.

Pemalang juga dianugerahi oleh alam dengan tiga sungai besar yang melintasi wilayahnya. Sungai Comal, Sungai Waluh, dan Sungai Rambut menjadikan Kabupaten Pemalang sebagai daerah aliran sungai yang subur. 

Sungai Comal, sebagai sungai terbesar, mengalir melalui tujuh wilayah kecamatan sebelum bermuara di Laut Jawa di Ujung Pemalang.

BACA JUGA:Inilah Kabupaten Tersembunyi di Jawa Tengah yang Meledakkan Potensi Ekonomi

Wilayah ini tidak hanya kaya akan keindahan alam, tetapi juga berlimpah dengan sumber daya alam yang mendukung kehidupan masyarakat. 

Kabupaten Pemalang dapat dianggap sebagai destinasi yang menyajikan harmoni antara keindahan alam dan keberagaman sumber daya yang dimilikinya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: