Sinopsis Oppenheimer 2023 Full Movie Sub Indo: Kisah Hidup dan Dilema Bapak Bom Atom

Sinopsis Oppenheimer 2023 Full Movie Sub Indo: Kisah Hidup dan Dilema Bapak Bom Atom

Oppenheimer.--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Film biopik thriller yang sangat dinantikan, 'Oppenheimer,' membawa penonton dalam perjalanan hidup yang penuh dilema J. Robert Oppenheimer, seorang fisikawan yang menjadi arsitek senjata nuklir pertama Amerika Serikat dalam Proyek Manhattan selama Perang Dunia II. 

Film ini disutradarai oleh Christopher Nolan dan menampilkan Cillian Murphy sebagai bintang utama, memadukan cerita sejarah dan drama pribadi yang memukau.

Sinopsis Film Oppenheimer

J. Robert Oppenheimer, sebelum menjadi arsitek senjata nuklir, adalah seorang mahasiswa di Universitas Cambridge yang kemudian melanjutkan studinya di Gottingen hingga memperoleh gelar profesor. 

BACA JUGA:Sinopsis Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak Kisah Nyata Sebuah Karya Epik dari Mouly Surya

Karirnya sebagai dosen berkembang, tetapi pada saat yang sama, ia mulai mendukung gerakan reformasi dan akhirnya dicap sebagai anggota partai komunis, walaupun ia selalu membantah tuduhan tersebut.

Ketika Franklin D. Roosevelt, yang saat itu menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat pada tahun 1939, mulai merasa khawatir tentang potensi pengembangan senjata nuklir oleh Jerman di bawah kepemimpinan Adolf Hitler, Amerika Serikat memulai proyek pengembangan senjata nuklirnya sendiri pada tahun 1942. 

Oppenheimer memimpin sekelompok ilmuwan dalam proyek ini, dengan arahan Jenderal Leslie Groves Jr.

Proyek yang berlangsung di Los Alamos, New Mexico, mengalami perubahan arah ketika Hitler bunuh diri pada 30 April 1945. 

BACA JUGA:Sinopsis Film Mine (2016), Perjuangan Bertahan Hidup dan Pencarian Diri di Padang Pasir

Amerika Serikat memutuskan untuk menjatuhkan bom atom pertamanya di Hiroshima dan Nagasaki. 

Meskipun senjata nuklir ini berhasil diciptakan, pencapaian ini tidak membuat Oppenheimer merasa puas. 

Hidupnya dihantui oleh dampak mengerikan dari senjata tersebut, dan ia terus menghadapi tantangan dan dilema moral yang mendalam.

Film "Oppenheimer" merupakan hasil adaptasi dari buku "American Prometheus" karya Kai Bird dan Martin J. Sherwin, dan ditulis serta disutradarai oleh Christopher Nolan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: