Honda SUV e Prototype, Mobil Konsep Terfavorit di GIIAS 2023

Honda SUV e Prototype, Mobil Konsep Terfavorit di GIIAS 2023

Honda SUV e Prototype.--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang berlangsung pada tanggal 10-20 Agustus 2023 lalu, sempat menjadi saksi kesuksesan Honda SUV e Prototype sebagai mobil konsep terfavorit.

Honda SUV e:Prototype adalah salah satu dari lima display mobil berbasis listrik yang ditampilkan oleh Honda di acara GIIAS tahun ini, dan hal ini menandai awal dari era elektrifikasi Honda di Indonesia.

Honda memperkenalkan Honda SUV e:Prototype sebagai langkah strategis dalam memperkenalkan konsep mobil listrik yang sesuai dengan kebutuhan konsumen dan karakter alam di Indonesia.

BACA JUGA:Mendagri Tito Karnavian Lantik Dr. Agus Fatoni sebagai Pj Gubernur Sumatera Selatan

Model konsep ini dikembangkan dengan menggunakan motor dan baterai berkapasitas tinggi, yang tersemat dalam rangka SUV, menghasilkan performa yang kuat, emisi rendah, dan kenyamanan dalam berbagai kondisi jalan.

Dengan desain futuristik dan gaya dinamisnya, Honda SUV e:Prototype menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan dan responsif.

Model SUV semakin diminati oleh konsumen karena kemampuannya untuk beradaptasi dengan berbagai kondisi di perkotaan dan di jalan sub-urban. 

BACA JUGA:Polytron Jual Motor Listrik di Indonesia, Tertarik? Cek Tiga Jenis Motor Listrik yang Aduhai Cantiknya Berikut

Selain itu, SUV juga memiliki kapasitas daya angkut yang lebih luas dan fleksibel untuk menampung barang dan penumpang.

Dilansir dari honda-indonesia.com Yusak Billy selaku Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor, mengungkapkan rasa terima kasih atas apresiasi konsumen terhadap konsep elektrifikasi yang ditawarkan oleh Honda SUV e:Prototype. 

Tujuan Honda dalam memperkenalkan berbagai konsep mobil listrik adalah untuk terus mempelajari kebutuhan konsumen dan menghadirkan produk yang tepat untuk masa mendatang.

BACA JUGA:OJK Rilis Daftar 148 Pinjol Sah yang Memiliki Izin Tahun 2023, Jangan Salah pilih!

Penghargaan ini menjadi masukan berharga untuk strategi elektrifikasi Honda kedepannya.

Sebelum tampil di GIIAS 2023, Honda SUV e:Prototype pertama kali diperkenalkan di Shanghai Auto Expo 2021 di Shanghai, China, dan kemudian tampil di Bangkok Motor Show 2022 di Bangkok, Thailand.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: