Cuan Lho! Transaksi Meningkat 15 Persen, Ini Sejumlah Program Dompet Digital Dana

Cuan Lho! Transaksi Meningkat 15 Persen, Ini Sejumlah Program Dompet Digital Dana

Aplikasi Dana--

RAKYATEMPATLAWANG.COM - PT Espay Debit Indonesia Koe sebagai operator Dana mencatat terjadi lonjakan pengguna sejak pandemi Covid-19.

Chief Technology Officer DANA Norman Sasono mengatakan, saat ini jumlah users mencapai 40 juta dengan transaksi yang meningkat 15 persen.

Kenaikan jumlah pengguna didorong oleh beragam fitur yang disediakan sehingga memudahkan pengguna dalam melakukan transaksi.

Oleh karenanya, Dana terus berupaya untuk melakukan inovasi baru agar partisipasi masyarakat dapat terus meningkat.

BACA JUGA:Promo Send Money Quest, Menangkan Samsung Galaxy A53 dan Saldo DANA Rp100.000!

Dana berupaya untuk terus menghadirkan inovasi baru, ketika terjadi pandemi.

Salah satu inovasi yang dilakukan Dana ialah menghadirkan mini program Siap Siaga Covid-19.

Program ini mengajak masyarakat untuk memanfaatkan teknologi secara optimal melalui donasi untuk tenaga medis.

Tak hanya itu, adapun inovasi Dana selanjutnya dengan mengajak pengguna untuk mendaftarkan warung terdekat melalui aplikasi Dana.

Program ini bertujuan untuk memajukan usaha kecil agar dapat bertahan di tengah pandemi.

BACA JUGA:Pesta Paket Data IM3, Buruan! Cuma di DANA

Dana membuat program ini mulai dari ide, pengembangan hingga implementasi.

Teknologi memiliki kemampuan untuk menghasilkan produk ataupun inovasi yang luar biasa, sehingga masyarakat dapat terbiasa melakukan transaksi secara online.

Perlu diketahui, Mini Program Siap Siaga Covid-19 telah diakses lebih dari 1 juta pengguna, sedangkan program bantu warung tetangga sejak diluncurkan pada bulan April, tercatat lebih dari 3.500 warung telah terdaftar.

Melalui program ini, Dana bekerjasama dengan Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop), sehingga warung yang telah terdaftar akan mendapatkan bantuan dari Kemenkop.

BACA JUGA:Promo Menarik! Isi Ulang Nyan Berry Dengan DANA di GOCPay Dapatkan Diskon hingga Rp20.000

Asal tahu saja, selain menghadirkan mini program, Dana juga telah berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti institusi keuangan guna mempermudah pengguna dalam melakukan transaksi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: