Rapat Tim Data Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak Tahun 2023

Rapat Tim Data Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak Tahun 2023

rapat Tim Data, pada Kamis, 9 Februari 2023. -Dokumen DPPPA Empat Lawang-

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten EMPAT LAWANG, melalui Bidang Tumbuh Kembang Anak  mengadakan rapat Tim Data, pada Kamis, 9 Februari  2023. 

Kegiatan ini untuk mendukung Kabupaten Empat Lawang dalam ajang Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak Tahun 2023.

BACA JUGA:Tidak Semua Kabuapten/Kota Mendapat Predikat Layak Anak

Bertempat di Ruang Rapat BAPPEDALITBANG Kabupaten Empat Lawang, rapat dihadiri perwakilan dari 6  SKPD.

Juga diikuti 4 Instansi Vertikal terkait membahas teknis pelaksanaan tahapan input data dukung menuju Kabupaten Layak Anak tahun 2023.

BACA JUGA:Forum Anak di Empat Lawang Diharapkan Jadi Pelopor dan Pelapor

Rapat dibuka dan dipimpin oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Empat Lawang, Dra Rita Purwaningsih.

Dalam rapat itu, selain membahas data dukung KLA 2023 secara keseluruhan, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Empat Lawang,.

BACA JUGA:Personel Satgas Yonif Raider 200/BN Ajak Belajar Anak-anak Papua yang Datang ke Pos

Juga berkomitmen untuk meningkatkan Penghargaan KLA yang diterima oleh Kabupaten Empat Lawang dari tingkat pertatama yang terakhir diterima pada tahun 2022. **

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: