Pencuri 35 Tab Milik Sekolah Ini Ternyata Orang Dalam

Pencuri 35 Tab Milik Sekolah Ini Ternyata Orang Dalam

M Zen pelaku pencurian 35 Unit Samsung Galaxy Tab A7 milik SMK Negeri 1 Muara Kuang berhasil diringkus, Kamis 27 April 2023, sekitar pukul 10.00 WIB.--

OGAN ILIR, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Polisi berhasil meringkus pencuri 35 unit Samsung Galaxy Tab A7 Lite milik SMK Negeri 1 Muara Kuang, di Desa Suka Cinta, Kecamatan Muara Kuang.

Namun yang mengejutkan, pencuri yang bernama Muhammad Zen (40) tak lain adalah satpam SMK Negeri 1 Muara Kuang itu sendiri.

BACA JUGA:Duh! Wanita Cantik Terekam Kamera Curi Tas di Mall, Kasihan Penjaga Toko Harus Ganti Kerugian

Muhammad Zen yang merupakan warga Desa Rama Kasih, Kecamatan Muara Kuang, Ogan Ilir, diringkus petugas pada Kamis 27 April 2023, sekitar pukul 10.00 WIB.

“Unit Reskrim Polsek Muara Kuang telah mengamankan terduga pelaku dari rumahnya,” ungkap Kapolsek Muara Kuang Iptu Alimin SH.

BACA JUGA:Pencuri Ini Tak Sadar Aksinya Terekam CCTV, Alhasil Kini Masuk Penjara

Untuk diketahui, aksi pencurian 35 unit Samsung Galaxy Tab A7 Lite ini terjadi pada 13 Februari 2023 lalu, sekitar pukul 15.30 WIB.

Sebelum lenyap disikat pencuri, Samsung Galaxy Tab A7 Lite warna hitam itu tersimpan dalam lemari di ruang laboratorium komputer.

BACA JUGA:Sepeda Motor Milik Mahasiswa Asal Empat Lawang Hilang Dicuri, Pelaku Terekam CCTV

Barang tersebut merupakan inventaris sekolah, yang dibeli dari dana Silpa BOS Afirmasi Tahun 2019.

“Dwiyono selaku Kepala SMKN 1 Muara Kuang yang melaporkan pencurian, mengatakan kerugian Rp70 juta atas pencurian 35 unit Tab tersebut,” jelasnya.

BACA JUGA:Apes! Petani Curi 2 Handphone Diringkus Polres Pagaralam

Menindaklanjuti laporan tersebut, Unit Reskrim Polsek Muara Kuang yang melakukan penyelidikan, terduga pelakunya mengarah pada oknum satpam sekolah itu sendiri.

Selain mengamankan pelaku M Zen, polisi juga mendapati barang bukti 35 Tab hasil curiannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: