Wow!!, Harga Ikan Gabus Setara Harga Daging Sapi

Wow!!, Harga Ikan Gabus Setara Harga Daging Sapi

Ikan Gabus (Channa striata).--

LAHAT, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Pasokan Ikan Gabus (Channa striata) di pasar Kota Lahat, masih sangat minim. 

Bahkam harga jual ikan yang bentuk kepalanya seperti ular ini, cukup buat geleng kepala. 

BACA JUGA:Olahan Aneka Pempek Berwarna, Ide Usaha Yang Menjanjikan

Pasalnya saat ini, 1 kilogram ikan gabus sudah seharga 1 kilogram daging sapi, seharga Rp140 ribu per kilogramnya.

Agus, salah satu pedagang sayur di Kota Lahat mengatakan, harga eceran ikan gabus ketika musim penghujan memang cenderung lebih tinggi.

BACA JUGA:Dijaga 24 Jam || Berikut Lokasi yang Akan Didirikan Pospam dan Posyan Mudik 2023 di Empat Lawang

Apalagi di Lahat, suplai ikan gabus masih berasal dari Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Ogan Ilir (OI) dan Banyuasin. Wilayah yang banyak miliki rawa, sebagai habitat ikan gabus.

“Harganya sudah naik dari agen, harganya memang tidak stabil, harga terendah bekisar Rp 80 ribu perkilogram,” kata Agus, Jumat (7/4/2023).

BACA JUGA:Budidaya Porang, Ide Bisnis Menjanjikan

Rupanya, ada beberapa faktor, yang buat harga ikan gabus meroket. Selain salah satunya untuk kesehatan dan saat peringatan hari besar keagamaan, seperti saat Ramadhan juga lebaran.

Masyarakat percaya, ikan gabus sangat baik dikonsumsi bagi yang baru usai lakukan operasi. 

BACA JUGA:Harga Telur Alami Kenaikan, Kini Rp54 Ribu per-Karpet

Selain itu jelang lebaran, permintaan ikan gabus meningkat karena banyak dijadikan bahan baku untuk membuat kuliner khas Sumsel, yakni pempek.

“Harga ikan gabus yang hidup, sudah sama seperti harga daging. Karena bagus untuk gizi anak, sekali-sekali tetap dibeli,” ujar Nur, warga Lahat. (Mus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: