Unik! Orang Ini Gak Bisa Punya Ingatan Baru

Unik! Orang Ini Gak Bisa Punya Ingatan Baru

Henry Gustav Molaison (net).--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Ingatan merupakan hal yang penting bagi manusia.

Kenangan indah seperti pertama kali naik sepeda atau jalan-jalan keluar kota mungkin hal yang akan terus dikenang.

Tapi apa jadinya jika manusia tak bisa punya ingatan baru?

Kisah langka ini pernah terjadi pada seorang laki-laki bernama Henry Gustav Molaison. Henry hidup pada tahun 50an

BACA JUGA:Asah Kemampuan Anak Melalui Ekskul

Di masa kecilnya Henry pernah jatuh dari sepeda dan bikin dia kejang-kejang sampai dewasa.

Cerita unik Henry pertama kali dikenal lewat seorang dokter bedah kontroversional tahun 1955, dr. William Scoville.

Dokter yang sering melakukan operasi beresiko ini berpendapat kalau otak Henry mengalami masalah. Tepatnya dibagian otak bernama Hippocampus.

Sang dokter pun melakukan operasi dan menangkat bagian otak Henry tersebut.

BACA JUGA:Latih Kemampuan Siswa dengan Ikut Organisasi

Pada awalnya operasi dianggap berjalan sukses. Tapi sayangnya, ruang operasi dan wajah para dokter jadi memori terakhir Henry.

Operasi itu ternyata berpengaruh ke bagian memori Henry. Ingatan Henry tidak menghilang tetapi terhenti.

Semua ingatan masa kecil dan nama-nama orang yang pernah dia temui tidak hilang. 

Hal ini pertama kali terungkap ketika Henry berulang kali mengucap hal yang sama, sering lupa hari, dan meminta makan berkali-kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: