Alpian Maskoni Resmi Nahkodai IMI Sumsel
LANTIK : Prosesi berlangsungnya pelantikan IMI Sumsel di Griya Agung, Rumah Dinas Gubernur Sumsel, Minggu (6/11). FOTO : RERI ALFIAN/REL--
PAGARALAM, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni resmi menahkodai Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Sumatera Selatan periode 2022-2026.
Pelantikan pengurus IMI Sumsel tersebut langsung dipimpin oleh Ketua Umum IMI Pusat, Bambang Soesatyo, bertempat di Griya Agung Rumah Dinas Gubernur Sumsel, Minggu (6/11).
Salam sambutanya, Alpian Maskoni mengucapkan terimakasih khususnya kepada Ketua Umum IMI Pusat yang telah melantik IMI Sumsel.
"Setelah dilantik ini merupakan suatu kepercayaan serta tugas baru untuk memajukan IMI, khususnya di Provinsi Sumsel," tuturnya.
Disampaikan Alpian, program-program IMI Sumsel kedepannya, beberapa waktu lalu sudah dibahas, "Iya, mengenai tugas sudah kita bahas dan insyallah akan kita laksanakan," janjinya.
Sementara itu, Ketua Umum IMI Pusat, Bambang Soesatyo mengucapkan selamat kepada Pengurus IMI Sumsel yang telah dilantik. "Pengurus IMI harus bisa bersinergi dari berbagai elemen," katanya.
Semoga, lanjut Bambang, Sumsel bisa merealisasikan sirkuit bertaraf internasional di Jakabaring dengan luas sekitar 100 hektar lebih.
"Harapan kedepanya setiap provinsi mempunyai sirkuit bertaraf Internasional dan kita boyong MX GP ke Sumsel," pungkasnya.
Untuk diketahui, Alpian Maskoni yang sekaligus menjabat Walikota Pagaralam secara resmi terpilih menjadi ketua IMI Sumsel melalui Musprov yang sudah digelar Februari 2022 lalu. (rer)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: