Kades Timbun Jalan Berlobang

Kades Timbun Jalan Berlobang

TIMBUN : Aktifitas penimbunan jalan berlobang di Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing Tingg Empat Lawang, Senin (17/10). Foto : Andika/REL.--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Demi kenyamanan pengendara dan warganya, Kepala Desa (Kades) Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing Tingg Empat Lawang, menimbun sejumlah jalan berlubang di desa itu, Senin (17/10).

Kades Tanjung Kupang Baru, Jumadi mengungkapkan, penimbunan sejumlah jalan berlubang yang berada di desanya, untuk melancarkan akses keluar masuk warga.

"Penimbunan sejumlah jalan berlubang ini saya lakukan guna melancarkan akses keluar masuk warga," kata Jumadi.

Dengan begitu sambung dia, mempermudah warganya untuk melakukan pengangkutan hasil pertanian serta aktifitas ke manapun terutama untuk menuju Kota Tebing Tinggi.

Sementara itu, seorang pengendara yang kebetulan melintas di lokasi penimbunan jalan, Yata (24) mengatakan, penimbunan sejumlah jalan berlubang di desa Tanjung Kupang Baru ini sangat bermanfaat bagi semua pengendara. Khususnya warga desa Tanjung Kupang Baru untuk melakukan pengangkutan hasil tani serta memperlancar akses menuju Pasar Tebing Tinggi.

"Kami selaku pengendara serta warga sangat berharap adanya perhatian pemerinta terutama intansi terkait adanya perbaikan jalan desa tersebut," ungkapnya. (dik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: