Besi Pengaman Raib, Jalan Disesaki Rumput
REL Pagaralam Kiri kanan jembatan Ayek Cawang disesaki rumput Dimana besi di bagian sisi jembatan sudah raib entah kemana Kondisi ini menimbulkan kesan jembatan di perbatasan Kelurahan Burung Dinang dan Muara Siban Kecamatan Dempo Utara itu tak terurus Pantauan dilapangan beberapa waktu lalu pengguna jalan nampak mengurangi kecepatan kendaraan bermotornya ketika melintas di atas jembatan Mungkin karena jembatan ini tak begitu lebar dan sisi sisinya nyaris tertutup rumput Belum lagi setelah jembatan ada tikungan tajam Lurah Burung Dinang Franses Jhoniko SE memperkirakan hilangnya besi di sisi sisi jembatan itu terjadi pada 2007 Kemungkinan karena dirusak oleh orang yang tak bertanggung jawab Kejadiannya sudah lama ujarnya Diakuinya kondisi itu membuat pengguna jalan harus hati hati ketika melintas di sana Sebab besi yang sejatinya berfungsi sebagai pembatas sudah tak ada lagi Belum lagi adanya rumput yang tumbuh di sisi jembatan juga menganggu Inilah sebabnya pihaknya akan melaporkan kondisi jembatan ini kepada pihak terkait agar dapat diperbaiki Rer Arl
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: