Kreatif, Kerajinan WBP Lapas Jadi Souvenir Wisata

Kreatif, Kerajinan WBP Lapas Jadi Souvenir Wisata

RAKYATEMPATLAWANG COM Serangkaian pelatihan kerajinan yang digelar Lapas Kelas III Pagaralam membuahkan hasil Potensi bakat dan keterampilan warga binaanya menghasilkan beragam kerajinan Tidak hanya itu bernilai jual dan siap bersaing dipasar Saat ini kita sudah bekerjasama dengan pengelola Villa Hotel Gunung Gare di kawasan wisata Kebun Teh Gunung Dempo Disana disiapkan etalase produk kerajinan WBP kita dipajang ucap Kalapas Kelas III Pagaralam Jalaludin SH melalui Kasubsi Pembinaan Rifqi Affandi Selasa 5 10 Dia menyebutkan sebagai sarana Asimilasi bagi WBP dan Edukasi bagi masyarakat khususnya wisatawan Lapas juga turut mendukung kota Pagar alam sebagai kota Pariwisata dengan menyiapkan souvenir kerajinan khas karya WBP tuturnya Lanjut Rifqi adapun sejumlah kerajinan WBP cukup beragam dan bagus Diantaranya pajangan miniatur Becak dan Sepeda dalam Aquarium Akrilik miniatur becak dari bambu guci dari bahan karpet telur
pajangan miniatur bonsai dari kertas koran Termasuk sendok sepatu dan centong dari bahan kayu Terjalinya kerjasama ini juga tidan terlepas program Lapas dalam membina WBP Yang selama ini telah menggelar pelatihan pelatihan untuk mengasah bakat dan keterampilan warga binaan Semoga adanya souvenir WBP Lapas turut mendukung dan memajukan pariwisata Kota Pagaralam pungkasnya Reri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: