Tak Sampai 24 Jam, Pelaku Curas Berhasil Ditangkap

Tak Sampai 24 Jam, Pelaku Curas Berhasil Ditangkap

RAKYATEMPATLAWANG COM Kerja keras dan cepat jajaran Satreskrim Polres Pagaralam patut diacungi jempol Kurang 1x24 jam timsus ungkap kasus pimpinan AKP Najamudin berhasil ringkus komplotan curas kemarin Komplotan dimaksud adalah pelaku yang melakukan pembegalan terhadap korban bernama Tarmizi Tahir 46 tercatat warga Desa Mangun Sari Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat Kapolres Pagaralam AKBP Arif Harsono melalui Kasatreskrim AKP Najamudin membenarkan adanya penangkapan kepada komplotan 365 Kurang 1x24 jam komplotan curas berhasil diringkus timsus Satreskrim ujarnya didampingi Kanit Pidum Ipda Mustofa Mereka Wahyu Sanjaya 18 dan Bima 20 warga Selibar Kecamatan Pagaralam Utara dan Rio Nando 17 warga Lubuk Saung Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat Kejadiannya Selasa dini hari sekira pukul 02 00 WIB Komplotan ini kita ringkus siangnya sekira pukul 14 30 WIB katanya Ketiganya diringkus dikediaman rekannya di Dusun Perandonan Kelurahan Selibar Saat diringkus salah satu pelaku yakni Wahyu Putra Sanjaya bin Tamrin melakukan perlawanan dengan cara mendorong anggota diduga hendak melarikan diri Sehingga terhadap tersangka ini dilakukan tindakan tegas dan terukur mengenai bahian kaki hingga tersungkur Bagaimana kronologis kejahatan komplotan ini beber AKP Najamudin berawal pada Selasa 26 10 dini hari korban Tarmizi beserta anaknya berboncengan motor ke pasar membeli gorengan Dalam perjalanan pulang motor korban Honda Revo Absolut bernopol BG 2139 EV kehabisan bensin di Dusun Perandonan Di lokasi ini korban anaknya bertemu pelaku yang menolong membantu mendorong motor Melihat korban lengah tersangka Bima Rizki tiba tiba memukul kepala korban Tarmizi Tahir hingga tersungkur bersimbah darah Tersangka lain Wahyu Putra Sanjaya memukul kepala anak korban Sementara motor korban dilarikan pelaku Rio Nando Korban mengalami luka robek 6 jahitan dikepala akibat pukulan kayu ucapnya Terpisah aksi kejahatan yang dilakukan komplotan ini berawal atas laporan anggota Bhabinkamtibmas Selibar Yang mendapat laporan jika ditemukan korban kejahatan pada Selasa Pagi yang terkapar di kawasan Perandonan tak jauh dari SPBU Informasi tersebut diteruskan ke Satreskrim Polres Pagaralam yang bergerak cepat melakukan pengembangan Korban Tarmizi ditemukan terkapar Selasa pagi sekira pukul 05 30 WIB Menurut keterangan anak korban jika dirinya sempat kabur setelah sempat dipukul salahsatu pelaku dengan puntung kopi ucap Bripka Dedi Ateng Bhabinkamtibmas Selibar reri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: