RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Meski diguyur hujan deras, semangat para peserta tak surut dalam mengikuti Upacara Peringatan Hari Santri Nasional ke-15 yang digelar di Lapangan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Empat Lawang, Rabu (22/10/2025).
Upacara berlangsung khidmat dengan mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia.”
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Empat Lawang, A. Rifai, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup).
Hadir pula Sekretaris Daerah Empat Lawang, Kepala Kantor Kemenag Nazwal Ardhani, unsur Forkopimda, instansi vertikal, serta para santri dari berbagai pondok pesantren di wilayah setempat.
Dalam sambutannya, Wabup A. Rifai menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas peran besar santri dan pesantren dalam pembangunan bangsa.
Ia juga berterima kasih kepada Presiden Republik Indonesia atas perhatian yang besar terhadap dunia pesantren yang kini semakin dilibatkan dalam berbagai program pemerintah, termasuk program makan bergizi gratis.
“Para santri harus menjadi pribadi yang berilmu, berakhlak, dan berdaya. Jagalah ilmu dengan sungguh-sungguh, dan mari kita bersama-sama menjaga serta mengawal Indonesia merdeka menuju peradaban dunia,” ujar Rifai dalam amanatnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Empat Lawang, Nazwal Ardhani, berharap agar para santri terus berperan aktif dalam pembangunan nasional dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan dan karakter keislaman yang moderat serta toleran.
BACA JUGA:Obi Tewas Ditembak Saat Tolong Teman yang Berselisih di Banyuasin, Polisi Buru Pelaku
Peringatan Hari Santri Nasional ke-15 ini juga dimeriahkan oleh penampilan Marcin Band dari Pondok Pesantren Darrul Mahabbah, pemeriksaan kesehatan gratis, serta kegiatan istighosah bersama.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi seremoni tahunan, tetapi juga bentuk penghormatan atas kontribusi para santri dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan bangsa.
Momen tersebut sekaligus menjadi ajakan bagi generasi muda untuk menatap masa depan Indonesia yang lebih maju dan beradab.