Lapas Sekayu Panen Kangkung, Wujudkan Kemandirian dan Pembinaan Berkelanjutan Warga Binaan

Minggu 25-05-2025,14:55 WIB
Reporter : Andika
Editor : Andika

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sekayu kembali menunjukkan komitmennya dalam membina kemandirian dan produktivitas warga binaan melalui kegiatan panen kangkung yang berlangsung pada pekan ini.

Di bawah kepemimpinan Kepala Lapas (Kalapas) Aris Sakuriyadi, kegiatan ini tidak hanya menjadi rutinitas, tetapi juga perwujudan nyata dari implementasi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan 13 program akselerasi yang dicanangkan oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto.

Pemanfaatan lahan dalam lingkungan lapas dilakukan secara optimal untuk budidaya kangkung, dimulai dari proses pembibitan, perawatan, hingga panen.

Seluruh proses ini dikelola langsung oleh warga binaan, dengan pendampingan dari petugas pembinaan.

BACA JUGA:Gempa 6,3 SR Guncang Bengkulu, Warga Empat Lawang Panik Rumah Bergoyang Tengah Malam

BACA JUGA:Pemkab Musi Rawas Launching Program GATI, Dorong Peran Ayah dalam Pengasuhan Anak dan Remaja

“Panen ini bukan hanya hasil dari kerja tangan, tetapi juga buah dari proses pembinaan yang berkelanjutan. Ini adalah bagian dari upaya kami membekali warga binaan dengan keterampilan yang bermanfaat sebagai bekal hidup setelah kembali ke masyarakat,” ujar Kalapas Aris Sakuriyadi.

Kegiatan ini menjadi simbol nyata dari keberhasilan program pembinaan yang mengedepankan transformasi dan pembentukan karakter, bukan sekadar penahanan.

Melalui pelatihan budidaya ini, warga binaan tidak hanya belajar keterampilan bercocok tanam, tetapi juga dibentuk etos kerja disiplin yang kuat.

Kalapas Aris menegaskan bahwa lembaga pemasyarakatan bukanlah akhir dari segalanya. “Dengan pembinaan yang tepat, kami yakin warga binaan mampu kembali dan memberikan kontribusi positif di tengah masyarakat,” tegasnya.

BACA JUGA:Sidang Perdana Kasus Dugaan Korupsi Eks Kades Lubuk Mas Digelar, Negara Rugi Lebih dari Rp1 Miliar

BACA JUGA:Gempa 6,3 SR Guncang Bengkulu, Warga Empat Lawang Panik Rumah Bergoyang Tengah Malam

Panen kangkung ini menjadi bukti bahwa di balik tembok penjara masih ada harapan, semangat, dan tekad untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Kategori :