Wabup Lahat Widia Ningsih Sambut 40 Peserta PKA Angkatan 1 dan 2 se-Sumatera Selatan

Minggu 27-04-2025,16:54 WIB
Reporter : Andika
Editor : Andika

Dalam sambutannya, Widia menyampaikan rasa bangga atas terpilihnya Kabupaten Lahat sebagai salah satu lokasi studi lapangan PKA tahun ini.

Ia berharap kehadiran para peserta menjadi momentum penting untuk bertukar ilmu, mempererat silaturahmi antar daerah, serta menggali potensi yang dimiliki Lahat.

“Kami sangat senang menyambut para peserta PKA dari berbagai wilayah di Sumatera Selatan. Semoga studi lapangan ini menjadi momentum penting untuk bertukar pengetahuan dan mempererat tali silaturahmi antar daerah,” ujar Widia.

BACA JUGA:Polres Empat Lawang Gelar Baksos ke Ponpes Darul Mahabah sebagai Bagian dari Cooling System Pasca Pemilu

BACA JUGA:Prabowo Apresiasi Sumsel: Produksi Padi Naik 25%, Menuju Lumbung Pangan Nasional

Lebih lanjut, Widia memperkenalkan kekayaan alam dan budaya Kabupaten Lahat, yang dijuluki "Bumi Seribu Air Terjun", serta keberadaan situs-situs megalitikum yang menjadi warisan sejarah berharga.

Ia berharap para peserta tak hanya belajar secara formal, tetapi juga membawa pulang pengalaman yang berkesan tentang keindahan dan kekayaan budaya Lahat.

“Kabupaten Lahat memiliki banyak hal untuk dipelajari, baik dari sisi potensi alam, budaya, maupun upaya pembangunan yang sedang kami lakukan,” tambahnya.

Mengakhiri sambutannya, Widia menyatakan komitmen Pemkab Lahat untuk mendukung penuh kelancaran studi lapangan ini.

BACA JUGA:Polres Empat Lawang Gelar Baksos ke Ponpes Darul Mahabah sebagai Bagian dari Cooling System Pasca Pemilu

BACA JUGA:Prabowo Apresiasi Sumsel: Produksi Padi Naik 25%, Menuju Lumbung Pangan Nasional

Ia mendorong para peserta agar aktif berinteraksi dengan jajaran pemerintah daerah dan masyarakat setempat, guna memperoleh pemahaman yang lebih mendalam.

"Jangan ragu untuk berinteraksi dengan jajaran pemerintah daerah dan masyarakat Lahat untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam," tutupnya.

Kategori :