RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Empat Lawang yang dijadwalkan pada Sabtu, 19 April 2025, Calon Bupati nomor urut 1, Budi Antoni Aljufri (BAJ), menggelar rangkaian kegiatan keagamaan sebagai bentuk ikhtiar spiritual.
Pada Jumat (18/4/2025), Budi Antoni Aljufri bersama keluarga terlebih dahulu melakukan ziarah ke makam orang tua di kawasan Tebing Tinggi.
Ziarah tersebut dilanjutkan dengan pembacaan surat Yasin dan doa bersama di kediamannya di Desa Lampar Baru, Kecamatan Tebing Tinggi.
Selain keluarga inti, kegiatan yasinan juga diikuti oleh tim pemenangan dan simpatisan pasangan calon nomor urut 1.
BACA JUGA:Harga Biji Pinang Terus Naik, Tembus Rp16.000 per Kilogram
BACA JUGA:Doa Bersama Polres Empat Lawang: Komitmen Jaga Kedamaian Jelang PSU 2025 Pasca Putusan MK
Suasana penuh khidmat menyelimuti acara yang bertujuan untuk memohon kelancaran dan keberkahan menjelang hari pencoblosan.
“Malam ini kita gelar yasinan dan doa bersama, kumpul bersama keluarga,” ungkap Budi Antoni Aljufri dalam pernyataannya.
Ia juga menyampaikan harapannya agar pelaksanaan PSU Pilkada Empat Lawang 2025 dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan sukses.
Dalam kesempatan itu, ia tak lupa mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dan memberikan dukungan kepada pasangan HBA - Henny, yang merupakan pasangan calon nomor urut 2 yang diusungnya.
BACA JUGA:Pemkot Pagar Alam Luncurkan Program 1 Juta Pohon Pinus, Jadi Syarat Naik Pangkat ASN
BACA JUGA:Logistik PSU KPU Empat Lawang Mulai Didistribusikan, Dikawal Ketat TNI-Polri
“Kita mohon ke Allah Swt, Insha Allah pilkada besok berjalan lancar dan sukses. Kita berdoa, Insha Allah masyarakat besok memilih pasangan calon nomor 2, HBA - Henny bisa memenangkan pilkada PSU Empat Lawang 2025,” tutupnya.