Kepala SMAN 1 Sukaraja, Emi Rosmiami, menyampaikan apresiasi atas kunjungan Menteri Lingkungan Hidup.
Ia menjelaskan bahwa dalam waktu kurang dari dua tahun, SMA Negeri Sukaraja berhasil meraih penghargaan Adiwiyata Tingkat Nasional berkat kerja sama seluruh pihak.
BACA JUGA:MTQ Kabupaten Lahat 2025 Resmi Dibuka oleh Pj Bupati Imam Pasli
BACA JUGA:Polres Lahat Gelar Rakor dan Anev Ketahanan Pangan untuk Dukung Program 100 Hari Kerja Presiden
"Kehadiran Pak Menteri semakin mendorong kami untuk terus meningkatkan lingkungan sekolah yang asri, bersih, nyaman, dan sehat bagi para siswa.
Kami berharap anak-anak kami dapat menjadi duta lingkungan di mana pun mereka berada," ujar Emi.
Ia juga berharap kesadaran lingkungan yang ditanamkan di sekolah dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk berkontribusi dalam menjaga kelestarian alam.
"Semoga mereka menjadi duta lingkungan dan akan menjadi salah satu penyumbang terbaik dalam melestarikan alam.
BACA JUGA:Pemilik Excavator Aniaya Penyewa di Ogan Ilir, Pergelangan Tangan Korban Putus
BACA JUGA:Pasar Malam di Lapangan Gedung Serbaguna Empat Lawang Buka Terakhir, Simak Disini Tanggalnya
Dan ini akan menjadi motivasi bagi siswa yang lain bahwa peduli lingkungan merupakan salah satu syarat yang harus dimiliki untuk menjaga kelestarian alam," katanya.