104 Kapolres Dimutasi, Ini Daftar Lengkapnya, Ada Nama Kapolres Empat Lawang!

Senin 30-12-2024,20:38 WIB
Reporter : Mael
Editor : Mael

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali membuat langkah strategis dengan melakukan rotasi besar-besaran di tubuh Polri.

Sebanyak 104 Kapolres dari berbagai wilayah di Indonesia terkena mutasi, termasuk diantaranya ada nama Kapolres Empat Lawang Polda Sumsel.

Keputusan ini tertuang dalam empat Surat Telegram Kapolri yang dikeluarkan pada 29 Desember 2024, dengan nomor ST/27775/XII/KEP./2024 hingga ST/27778/XII/KEP./2024.

Rotasi ini menjadi bagian dari upaya penyegaran organisasi sekaligus penyesuaian kebutuhan di lapangan.

BACA JUGA:Sosok Wahyuni Puspita Sari, PNS Musi Rawas Tewas Setelah Tabrak Kerbau di Jalinsum

Beberapa nama yang mengalami perubahan jabatan antara lain:

  • Kapolresta Bogor Kota kini dijabat oleh Kombes Pol Eko Prasetyo, menggantikan Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso.
  • Kapolres Magelang Kota kini dipegang oleh AKBP Anita Indah Setyaningrum, menggantikan AKBP Dhanang Bagus Anggoro.
  • Kapolres Sukoharjo AKBP Anggaito Hadi Prabowo menggantikan AKBP Sigit.
  • Kapolresta Palangka Raya kini dipimpin oleh AKBP Dedy Supriadi, menggantikan Kombes Boy Herlambang yang dimutasi ke Mabes Polri.
  • Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno menggantikan Kombes Pol Deddy Nata yang dipromosikan sebagai Dirlantas Polda Bengkulu.

Langkah Strategis Kapolri

Kapolri menegaskan bahwa mutasi ini dilakukan untuk menjawab tantangan keamanan yang semakin kompleks di setiap wilayah.

BACA JUGA:21 Anggota Polisi Dipecat! Berikut Capaian Polda Sumsel Selama 2024

“Rotasi ini bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat sekaligus memastikan setiap daerah memiliki pemimpin yang tepat,” ujar Kapolri melalui keterangan resmi.

Rotasi Mencatat Rekor 104 Kapolres

Jumlah mutasi kali ini tercatat sebagai salah satu yang terbesar dalam sejarah Polri.

Dari Sumatera hingga Papua, banyak wilayah strategis mendapatkan wajah baru dalam kepemimpinan kepolisian mereka.

BACA JUGA:Sungai Musi Meluap, Jalinteng Sekayu-Betung Tergenang! Begini Kondisi Terbaru

Beberapa daerah yang mencatatkan nama baru di pucuk kepemimpinan adalah:

  • Kapolres Tapanuli Tengah kini dijabat oleh AKBP Boney Wahyu Wicaksono.
  • Kapolres Tolitoli Polda Sulteng kini dipimpin oleh AKBP Wayan Wayracana Aryawan.
  • Kapolres Malang kini dipegang oleh AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno.
  • Kapolresta Samarinda kini dipimpin oleh AKBP Hendri Umar.
Kategori :