RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – BRImo, aplikasi mobile banking dari Bank Rakyat Indonesia (BRI), telah menjadi solusi digital yang mempermudah berbagai transaksi keuangan masyarakat.
Sejak diluncurkan, BRImo telah memberikan manfaat nyata bagi nasabah dari berbagai kalangan.
Henny, seorang guru di SMAN Kabupaten OKU, adalah salah satu pengguna BRImo yang telah merasakan kemudahan ini.
"Alhamdulillah banyak manfaatnya pakai BRImo," ujar ibu dua anak tersebut pada Selasa (15/10/2024).
Ia mengaku BRImo memudahkannya untuk berbagai keperluan, seperti pembayaran QRIS, transfer antar bank, hingga top up e-wallet seperti Dana, OVO, dan Shopee Pay yang menjadi tren belanja online.
BACA JUGA:Jangan Salah Pakai! Ini Cara Tepat Gunakan Clotrimazole Betamethasone untuk Infeksi Jamur Kulit
BACA JUGA:Waspada! Pola Tidur Tidak Teratur Tingkatkan Risiko Serangan Jantung dan Stroke
Bahkan, saat bepergian bersama keluarga, Henny menggunakan BRImo untuk membeli tiket kereta api, pesawat, hingga pemesanan hotel secara online.
Selain itu, pembelian pulsa telepon dan paket internet juga menjadi lebih praktis.
"Dari mana saja kita bisa transaksi melalui handphone. Jadi memberikan kemudahan," tambahnya.
Beragam Fitur Unggulan BRImo
Aplikasi BRImo dirancang untuk mempermudah berbagai transaksi digital nasabah. Beberapa fitur unggulannya meliputi:
1. Pembayaran Tagihan dan Top Up
BRImo mendukung pembayaran tagihan listrik, PDAM, hingga top up voucher atau e-wallet seperti Dana, OVO, dan lainnya.
2. Transaksi Antar Bank