RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Pada bulan Mei lalu, dalam acara Google I/O, Google memperkenalkan fitur berbasis AI terbaru yang dinamai ‘Ask Photos’.
Fitur ini menggunakan model AI Gemini milik Google untuk membantu pengguna mengatur dan menemukan foto dengan lebih mudah.
Sebagai demonstrasi, Gemini diminta untuk mengidentifikasi nomor plat mobil dari salah satu foto di aplikasi Google Photos.
AI Gemini dengan cepat menemukan gambar mobil yang dimaksud dan menampilkan nomor plat tersebut secara jelas.
BACA JUGA:Inovasi Ponsel Lipat 2024, Desain yang Semakin Praktis, Tetapi Masih Ada Tantangan
BACA JUGA:Samsung Galaxy S25 dan S26 Dirumorkan Tak Mengalami Peningkatan Kamera Utama
‘Ask Photos’ memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian foto dengan cara yang lebih efisien.
Misalnya, jika Anda ingin melihat progres latihan tenis anak Anda, atau bernostalgia dengan tema ulang tahun anak, Gemini bisa menunjukkan foto-foto terkait yang tersimpan dalam aplikasi Google Photos.
Bahkan, fitur ini dapat membantu Anda menemukan bagaimana dekorasi kue ulang tahun yang pernah Anda buat setiap tahunnya.
Fitur ini bukan hanya pengganti pencarian tradisional di Google Photos, melainkan langkah pertama sebelum Anda melakukan pencarian manual di aplikasi tersebut.
BACA JUGA:OnePlus Open, Inovasi Layar Lipat yang Mengubah Cara Kita Menggunakan Smartphone
Google juga telah mulai meluncurkan fitur "Ask Photos" ini secara bertahap melalui pembaruan aplikasi di Amerika Serikat.
Pengguna yang telah bergabung dalam daftar tunggu beberapa minggu lalu kemungkinan akan segera mendapatkannya.
Bagi pengguna yang menerima pembaruan ini, fitur ‘Ask Photos’ akan menggantikan tab ‘Search’ di bagian bawah layar Google Photos.