RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Inovasi dalam dunia ponsel lipat terus berkembang dengan cepat, terutama di kalangan brand ponsel Android seperti Samsung, Pixel, dan Oppo.
Namun, Apple, salah satu pemain besar dalam industri teknologi, hingga kini belum merilis ponsel lipat.
Meski demikian, kabar terbaru mengindikasikan bahwa Apple akhirnya siap meluncurkan iPhone lipat mereka, dengan jadwal perilisan yang diperkirakan pada tahun 2026.
Rumor mengenai rencana Apple untuk merilis ponsel lipat telah beredar cukup lama.
BACA JUGA:Ikuti Indonesia, Pemerintah Filipina Ambil Langkah Tegas untuk Melarang Judi Online
BACA JUGA:Penemuan Kereta Kuda Kuno di Pompeii: Temuan Langka dari Era Romawi
Namun, meskipun beberapa generasi produk telah dilalui, Apple masih belum meluncurkan ponsel lipat untuk bersaing di pasar.
Informasi dari DigiTimes menyebutkan bahwa ada kemungkinan iPhone lipat dari Apple akan rilis pada 2026.
Desain iPhone lipat ini diperkirakan akan lebih mirip dengan seri Z Flip dari Samsung dibandingkan dengan Fold series.
Apple sedang berupaya mengatasi tantangan teknis dalam pengembangan ponsel lipat, khususnya dalam menyembunyikan cekungan pada bagian layar yang ditekuk.
BACA JUGA:Sejarah Berdirinya Candi Prambanan: Warisan Agung dari Kerajaan Mataram
BACA JUGA:Kisah Kebangkitan Daha Sebagai Ibukota Setelah Runtuhnya Majapahit
Mereka dikabarkan tengah mengembangkan mekanisme engsel khusus untuk mengatasi masalah ini.
Media Korea Selatan seperti Hankooki dan ET News melaporkan bahwa Apple telah melakukan riset dan pengembangan mekanisme lipat atas-bawah sejak awal tahun 2024.
Selain itu, Apple telah mematenkan beberapa mekanisme terkait produk lipat dan baru-baru ini menandatangani kontrak dengan Samsung Display untuk mendesain panel lipat.