RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Seorang pengendara mobil menjadi sorotan setelah terekam video viral kabur tanpa membayar bensin di SPBU kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (20/7/2024) dan mengakibatkan petugas SPBU terseret oleh mobil pelaku.
Dalam video yang beredar, tampak mobil yang selesai mengisi bensin langsung meninggalkan SPBU tanpa melakukan pembayaran.
Operator SPBU berusaha menghampiri pengemudi melalui jendela kiri di depan, namun mobil tersebut langsung tancap gas dan mengakibatkan operator terseret.
BACA JUGA:Polisi Cari Pemotor yang Viral Dibonceng Pocong di Kulon Progo
Kapolsek Pasar Rebo Kompol Haris Rahmat Basuki menyatakan bahwa pihak kepolisian telah turun tangan untuk menyelidiki insiden ini.
"Tanki mobil ditutup oleh operator, operator menghampiri melalui jendela kiri di depan, kemudian pengemudi langsung tancap," jelas Haris saat dihubungi.
Polsek Pasar Rebo kini tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk menangkap pengendara yang melarikan diri dan memastikan kejadian serupa tidak terulang di kemudian hari.
Insiden ini menjadi perhatian masyarakat, terutama pengguna media sosial yang ikut menyebarkan video kejadian tersebut.
Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat yang memiliki informasi terkait pengendara tersebut untuk segera melapor guna mempercepat proses penyelidikan.
BACA JUGA:WARNING! Bukan di Empat Lawang, Pegawai yang 'Kerjanya Hanya Absen' Siap-siap Dimutasi
Dengan kejadian ini, diharapkan pengelola SPBU dapat meningkatkan pengawasan dan keamanan di sekitar area pengisian bahan bakar untuk mencegah kejadian serupa terulang. (*)