Gedung Bekas Kantor Pajak Sekayu Terbakar

Sabtu 20-07-2024,14:19 WIB
Reporter : Andika
Editor : Andika

MUBA, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Kebakaran hebat melanda bekas Kantor Penyuluhan dan Potensi Perpajakan Sekayu, di Jalan Wahid Udin, pada Jumat malam (19/7/2024) sekitar pukul 22.35 WIB. 

Api yang berkobar besar dengan cepat menghanguskan seluruh bagian gedung yang berada tepat di sebelah Kantor Dinas PMD Sekayu ini.

Peristiwa ini sontak membuat heboh warga sekitar, yang langsung berhamburan keluar rumah untuk menyaksikan kejadian tersebut. 

Petugas Damkar dari regu 3, dibantu regu 1 dan 2, dengan sigap turun ke lokasi untuk memadamkan api.

BACA JUGA:Yulius Maulana Hadiri Resepsi Pernikahan Harits dan Tian di Kota Lahat

Upaya pemadaman api berlangsung selama kurang lebih satu jam, dan akhirnya api berhasil dipadamkan sekitar pukul 23.26 WIB. 

Berkat kesigapan petugas Damkar, api tidak sampai merembet ke bangunan lain di sekitarnya.

Menurut Kabid Damkar Yusri Aliamin, sebanyak 4 unit armada Damkar dari Pos Sekayu dikerahkan ke lokasi kejadian.

"Penyebab pasti kebakaran masih belum diketahui, namun dugaan sementara mengarah ke korsleting listrik," ujar Yusri.

Yusri menambahkan, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa maupun korban luka.

"Petugas telah memastikan seluruh area aman sebelum kembali ke pos," ungkapnya.

BACA JUGA:PT Kendi Arindo Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Kota Gading

Sementara itu, Kapolsek Sekayu AKP Rama Yudha mengatakan, pihaknya telah menurunkan tim untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pasca kebakaran.

"Saat ini tim masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran," ujar Rama Yudha.

Kerugian akibat kebakaran ini masih belum dapat ditaksir. (*)

Kategori :