Anggota DPRD Kabupaten Empat Lawang, Herman Rosul Kritik Pelayanan PLN yang Tidak Maksimal

Kamis 19-10-2023,06:35 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Adi Candra

Anggota DPRD Kabupaten Empat Lawang, Herman Rosul Kritik Pelayanan PLN yang Tidak Maksimal

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Empat Lawang, Herman Rosul, mengungkapkan ketidakpuasan terhadap pelayanan PLN (Perusahaan Listrik Negara) yang dinilai tidak maksimal.

Menurutnya, ia sering mendapat laporan dan keluhan dari masyarakat terkait masalah listrik yang tidak berjalan dengan baik.

Setiap harinya, sering terjadi pemadaman listrik, bahkan terasa aneh jika dalam satu hari tidak ada pemadaman sama sekali.

BACA JUGA:Cerita Rakyat Kalimantan Selatan: Legenda Ular Dandaung dan Putri Raja, Mengajarkan Tentang Kekompakan dan Ker

Herman Rosul menyoroti fakta bahwa masalah pelayanan listrik ini juga dialaminya sendiri saat ia tinggal di Desa Terusan Baru, Kecamatan Tebing Tinggi.

Untuk mengatasi permasalahan ini, Herman mengungkapkan bahwa pihaknya berencana melakukan pemanggilan terhadap manajemen PLN Tebing Tinggi di Kabupaten Empat Lawang dalam waktu dekat.

BACA JUGA:Rahasia 5 Makam Kuno Terungkap di Situs Gunung Padang, Baru Dua Terbaca, Satu Belum Jelas, Lebih Tua Dari Maka

Ia juga mengakui upaya maksimal dari pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan Gardu Induk, tetapi kendala seperti masalah pembebasan lahan masih menyulitkan proyek ini.

Namun, Herman menekankan bahwa pihaknya meminta PLN untuk mengambil langkah konkret dalam menyelesaikan masalah tersebut, termasuk mempertimbangkan pengalihan jalur atau mencari alternatif pasokan listrik, seperti melibatkan kecamatan Pendopo dan Lintang Kanan.

BACA JUGA:Gunung Padang, Bukti Kuat Kehadiran Manusia Canggih di Masa Lampau

Menurut Rosul, Pemerintah Kabupaten Empat Lawang sudah berjuang keras, meskipun keterbatasan upaya yang dapat dilakukan di tingkat kabupaten.

Harapannya, kedepannya tidak akan ada lagi pemadaman listrik (byarpet), peralatan listrik di rumah tangga dan perkantoran aman, tegangan listrik stabil, dan masyarakat dapat menikmati pelayanan listrik yang lebih maksimal.

BACA JUGA:Misteri Gunung Padang, 3 Ton Logam Mulia dan Makam Kuno Muncul dari Keheningan Masa Lalu

Dengan tekad dan upaya yang sudah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten, diharapkan masalah listrik dapat teratasi, dan masyarakat dapat menikmati pelayanan listrik yang lebih baik di masa depan.***

Kategori :