Sering Tergenang Air, Sebabkan Jalan Cepat Rusak dan Berlubang

Jumat 21-07-2023,20:58 WIB
Reporter : Padri
Editor : M Farrel

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Sudah beberapa bulan ini titik jalan provinsi yang menghubungkan Kota Pagar Alam, Kabupaten Empat Lawang Hingga Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu rusak.

Titik kerusakan itu tepantnya ada di Desa Sapa Panjang, Kecamatan Muara Pinang, Empat Lawang.

Terpantau bukan hanya di titik itu saja jika berjalan melintas di Jalan Lintas Kepahiang-Pagar Alam ini, ada titik-titik lainnya yang sudah cukup lama rusak berlubang.

BACA JUGA:Inovasi Terbaru Kejari Empat Lawang, Luncurkan Jaksa Garda Desa

Kerusakan yang ada di Desa Sapa Panjang ini terbilang cukup parah dikarenakan air menggenangi jalan tersebut sehingga jalan cepat berlubang

Akibatnya setiap kendaraan yang melintas baik itu roda 2 maupun roda 4 di titik ini jadi tersendat karena harus memperlambat laju jalan kendaraan.

Tidak jarang saat kendaraan dengan tonase tinggi melintas disini sebabkan antrian kendaraan yang ada di belakanngya sebab kendaraan jenis ini harus ekstra hati-hati saat melinats disini.

BACA JUGA:Satlantas Polres Empat Lawang Kunjungi Sekolah Pada Rangkaian Operasi Patuh Musi 2023

Seperti yang di sampaikan Pahur, seorang warga yang setiap hari melintas di jalan ini menyampaikan bahwa, rusaknya jalan ini sudah mulai dirasakan beberapa waktu belakangan ini yang dari awalnya sedikit saat ini semakin parah.

"Mungkin karena siring air yang macet, sebab banyak samoah yang nyangkut. Akibatnya air jadi naik ke jalan dan merusak jalan," katanya.

Senada yang dikatakan Pahur, Apip seorang pengendara lainnya sependapat menurutnya jika tidak segera ditindak lanjut oleh pihak terkait bisa saja kerusakan akam semakin parah.

BACA JUGA:Peringati HBA, Kantor Kejari Empat Lawang Dipenuhi Karangan Bunga

"Mudah-mudahan bisa segera diperbaiki oleh pihak terkait sebab jakan ini meruapakan salah satu jalan utama yang ada di Empat Lawang, Sumsel," imbuhnya. (Pad)

Kategori :