EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Diberitakan sebelumnya bahwa M. Duta Hidayat ialah siswa dari SMAN 1 Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan yang menjadi satu-satunya siswa yang lolos ke Universitas Indonesia (UI) melalui jalur prestasi.
Saat ini Duta tinggal di Sekip, Kecamatan Tebing Tinggi. Ayahnya, Hery Maryanto ialah seorang pensiunan PNS.
BACA JUGA:Tak Hanya Pendidikan, Sekolah Ini Juga Ajarkan Peduli Sosial
Informasi ini jelas menjadi kebanggaan bagi Empat Lawang mengingat ini baru pertama kali terjadi ada siswa dari Empat Lawang yang tembus ke UI.
Respon positif datang dari berbagai pihak, salah satunya dari John Heri selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Empat Lawang.
BACA JUGA:Selamat!!, Siswa Ini Ukir Sejarah di Empat Lawang Lulus Seleksi Masuk UI
John Heri mengatakan sangat bangga M. Duta Hidayat menjadi perintis nomor 1 di Empat Lawang yang bisa tembus di Perguruan Tinggi (PT) ternama yang notabenenya salah satu PT yang masuk PT papan atas di negeri ini.
"Suatu kebanggaan bagi kita semua bahwa salah satu satuan pendidikan kita berhasil mendidik anak-anak kita untuk tembus di SNPMB dengan jalur. Selamat buat ananda Duta Hidayat dan khusus kepada orang tua yang bersangkutan, dewan guru dan Kepsek SMA 1 Tebing Tinggi," ucap John Heri. (Ian)