EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Herman Deru dijadwalkan akan berkunjung ke Kabupaten Empat Lawang, Kamis (9/3/2023).
Sehubungan dengan hal ini, pemerintah kabupaten Empat Lawang menggelar rapat di Ruang Rapat MADANI Setda Empat Lawang, Selasa (7/3/2023).
Rapat ini dipimpin langsung Sekda Empat lawang, Fauzan Khoiri Deni dihadiri oleh Bagian Protokol Setda Empat Lawang, sejumlah kepala OPD dan Camat se-Kabupaten Empat Lawang.
BACA JUGA:Peringati Lima Tahun Berdiri Ponpes Daarul Kutub El-Ghontori, Ini Pesan Gubernur Sumsel
Sekda saat membuka rapat ini mengatakan, semua dinas harus segera memulai persiapan untuk menyambut Gubernur Sumsel, H Herman Deru.
"Semua dinas harus siap, Mulai dari lapangan Helipad sampai tempat acara harus disiapkan," katanya.
Kedatangan Gubernur Sumsel ini kata dia, dalam rangka menyelesaikan Nazarnya dan akan digelar di salah satu rumah keluarga Gubernur di Kecamatan Muara Pinang.
Ada beberapa keputusan yang didapat dari rapat ini diantaranya tempat disenggelarakannya acara, tugas Dinas-Dinas terkait, dan acara penyambutan Gubernur.
BACA JUGA:Gubernur Sumsel Resmikan Kantor PCNU Pagaralam
BACA JUGA:Kompetisi Teater Sekolah Piala Bergilir Gubernur Sumsel Diundur 2 Mei 2023
Untuk tugas-tugas Dinas terkait, Sekda menjabarkan beberapa diantaranya seperti Protokol yang harus stand by dan terus berkomunikasi dengan pihak provinsi.
"Kemudian Dinkes juga persiapkan beberapa ambulance. Satpol PP tolong persiapan keamanan karena nanti akan banyak anak-anak disekitar Helipad itu," jelasnya.
"Dishub juga tolong amankan lalulintas, karena pasti rombongan Gubernur bakal banyak. Disbud koordinasi sama Pariwisata terkait penyambutan Gubernur nanti," terangnya. (cw1)