Joncik : Teladani Semangat Juang Para Pahlawan

Kamis 10-11-2022,23:00 WIB
Reporter : Rozi
Editor : Mael

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Pelaksanaan upacara peringatan Hari Pahlawan ke 77 tahun di Lapangan Upacara Kantor Bupati Empat Lawang, berlangsung Khidmad, Kamis (10/11).

Dalam upacara itu, Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad bertindak sebagai pembina upacara, diikuti seluruh jajaran ASN Pemkab Empat Lawang, personel TNI dan Polri, BNNK Empat Lawang, personel Satpol PP Empat Lawang, organisasi kepemudaan hingga pelajar.

Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad selaku pembina upacara   peringatan Hari Pahlawan ke 77 tahun di lapangan upacara Pemkab Empat Lawang tersebut menuturkan, peringatan Hari Pahlawan ini adalah momentum hari yang luar biasa.

"Kita memperingati   perjuangan para pahlawan yang begitu sulit, pertarungan menghadapi peperangan untuk menjadi pemenang melawan penjajah," ucap Joncik.

Saat itu tambah Joncik, rakyat dan tentara dengan peralatan yang seadanya hanya mengandalkan bambu runcing untuk menghadapi meriam yang dimiliki lawan. Namun semangat para pahlawan tidak pernah gentar walaupun ribuan nyawa jadi korban.

"Pesan saya kepada rakyat di Kabupaten Empat Lawang, teladani semangat juang para pahlawan," pintanya.

Mereka para pahlawan, tambah Joncik, telah meletakan pondasi yang sangat luar biasa untuk pembangunan bangsa pengorbanan nyawa untuk bangsa yang merdeka.

"Harus kita jadikan motivasi   untuk berbuat lebih baik untuk Empat Lawang yang lebih baik lagi," imbuhnya.

Diketahui, usai pelaksanaan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tali asih kepada para veteran di Empat Lawang. Selanjutnya, Bupati Empat Lawang bersama jajaran melepas tim U20 PS Empat Lawang, yang bertolak ke Palembang untuk mengikuti pertandingan sepak bola Piala Gubernur Sumsel. (*)

Kategori :