EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Pemerintah Kabupaten Empat Lawang melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) antusias menjalankan Government English Program untuk mewujudkan Empat Lawang Makmur, Aman, Damai, Agamis, Nasionalis, Indah (MADANI).
Langkah pertama untuk mewujudkan program Government English Program yakni dengan melakukan sosialisasi kepada seluruh OPD, di Ruang Rapat MADANI, Rabu (5/10).
Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad mengatakan, Government English Program diperuntukkan untuk seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Empat Lawang.
"Saya sangat antusias dengan Program ini karena sangat bagus untuk Kabupaten Empat Lawang. ASN di Empat Lawang banyak yang belum bisa speaking English, dengan adanya program ini diharapkan ASN di sini bisa berbahasa Inggris," kata Joncik.
Di tempat sama, Kepala BKPSDM Kabupaten Empat Lawang, Soleha Apriani mengatakan, BKPSDM merupakan Leading Sector untuk mencerdaskan ASN di Empat Lawang baik formal maupun non formal. Government English Program juga selaras dengan program dari Presiden Joko Widodo yang menargetkan tahun 2024 Indonesia menjadi Smart City.
"Salah satu dari kegiatan English Program yakni setiap hari Selasa dan Jumat, ASN dihimbau speaking English sedikit demi sedikit, dan tidak hanya dilakukan di BKPSDM saja namun juga dirasakan oleh seluruh OPD," tutur Soleha.
Soleha menambahkan, setelah acara sosialisasi Government English Program akan ada MoU dengan pihak ketiga yang akan menyediakan tutor untuk mengajarkan bahasa Inggris kepada para ASN.
Nanti sambung Soleha, setiap OPD mengirimkan satu orang perwakilan untuk mengikuti kelas bahasa Inggris. Materi yang disampaikan oleh tutor juga tidak berat-berat.
"Kalau nanti ada tamu dari luar kota atau dari luar negeri, kita bisa speaking English sedikit-sedikit. Walaupun kita tinggal di Empat Lawang tapi kita tidak ketinggalan dengan daerah lain," jelasnya seraya berharap, melalui program ini para ASN di Empat Lawang bisa berbahasa Inggris dengan baik. (Ian)